Kaltengtoday.com, Pulang Pisau – Pelaksana Tugas (Plt) Dinas Perikanan Kabupaten Pulang Pisau Godfridson mengatakan potensi perikanan dan budidaya di Kabupaten Pulang Pisau menjadi salah satu perhatian Pemerintah Daerah dalam hal ini Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang.
Dimana kata Godfridson, di Kabupaten Pulang Pisau ini ada dua jenis kegiatan budidaya perikanan, di antaranya budidaya ikan laut (tepatnya pesisir laut) dan budidaya ikan air tawar (Darat).
Baca Juga : Kelompok Nelayan Sei Pudak Sampaikan Tiga Usulan Kepada Dinas Perikanan
“Hari ini kita melihat secara langsung budidaya ikan air tawar yang dikelola oleh teman-teman kelompok tani di Desa Mantaren 2, Kecamatan Kahayan Hilir. Kami berharap, dan ini menjadi perhatian ibu Bupati, mudah-mudahan potensi yang ada khususnya yang perikanan ini, juga bisa menjadi komoditas unggulan, selain pertanian Padi kita di Kabupaten Pulang Pisau posisi nomor 2 se-Kalteng setelah Kabupaten Kapuas, dan peternakan posisi kita juga nomor 2 setelah Kotawaringin Barat,” kata Godfridson
Baca Juga : Dislutkan Kalteng dan Yayasan BiT Sepakat Kembangkan Kawasan Konservasi Perikanan Darat
Pria yang menjabat Kepala Dinas Pertanian itu mengatakan bahwa, hal inilah yang akan digenjot lagi khususnya di bidang perikanan, dan diharapkan kedepan juga berada di posisi terbaik di Kalteng.
” Kita berharap ke depan baik eksekutif maupun legislatif, mendorong potensi-potensi perikanan ini bisa ditingkatkan lagi, baik pembinaan pembudidayaan ikan di Kabupaten Pulang Pisau menjadi lebih meningkat lagi, ” pungkasnya [Red]
Discussion about this post