kaltengtoday.com, – Kasongan, – Selama masa pandemik Covid-19 belum berakhir, Sat Polairud Polres Katingan memperingatkan warga dibantaran sungai dan masyarakat agar patuhi protokol kesehatan.
Kapolres Katingan, AKBP Paulus Sonny Bakhti Wibowo melalui Kasat Polairud Iptu Bimasa Zebua menyampaikan, Sat Polairud tersebut turun langsung dengan mengingatkan masyarakat Kabupaten Katingan agar selalu mematuhi anjuran pemerintah.
” Salah satunya menerapkan protokol kesehatan selama masa pandemi Covid -19. Apalagi wabah ini belum berakhir, tentunya upaya dan tindakan inisebagai langkah upaya untuk memutuskan rantau penyebarannya di wilayah hukum Polres setempat, ” Ungkapnya, Jumat (14/1/2022).
Ia meminta kepada masyarakat agar selalu patuhi 5 M seperti menggunakan masker saat berada di tempat umum, mencuci tangan menggunakan sabun serta di air yg mengalir, dan hindari kerumunan. Jika tidak ada keperluan lebih baik di rumah saja guna mencegah tertular Covid-19.
Baca juga :Â Satpolairud Polres Seruyan Dengan Humanis Selalu Imbau Warga Patuhi Protokol Kesehatan
” Seperti yang di lakukan Personel satpolairud Polres Katingan dengan menyambangi masyarakat yang sedang beraktivitas di sekitar bantaran sungai Desa Pegatan, Kecamatan Katingan Kuala,” Sebutnya.
Baca juga :Â Satpolairud Polres Seruyan Periksa Dokumen Dan Muatan Kapal Guna Deteksi Dini Tindak Pidana Lewat Perairan
Dengan turun ke lapangan, Sat polairud Polres Katingan terus memberikan teguran kepada masyarakat untuk selalu mematuhi Protokol kesehatan serta mengingatkan bahayanya Covid 19. [Red]
Discussion about this post