kaltengtoday.com, Kasongan – Bupati Katingan Sakariyas melepas peserta dari Kabupaten Katingan yang mengikuti Festival Seni Qasidah (FSQ) IX tingkat Provinsi Kalimantan Tengah di Palangka Raya.
“Kita patut bersyukur bahwa pemerintah selalu memberikan dukungan, terhadap kekayaan seni yang ada. Berbagai budaya adalah karunia yang hanya ada di negara sendiri dan tidak ada di negara lain,” ujarnya, Senin (24/10/2022).
Menurutnya, seni qasidah adalah salah satu dari banyak seni budaya sekaligus media untuk menyampaikan pesan dakwah.
Baca Juga : Â Lasqi Mura Targetkan Juara FSQ Provinsi Kalteng
“Dalam kesempatan ini, saya juga atas nama Pemerintah Kabupaten Katingan memberikan penghargaan dan terima kasih kepada DPD Lasqi Kabupaten Katingan yang telah mempersiapkan duta-duta kafilah Katingan untuk mengikuti festival seni Qasidah ke sembilan tingkat Provinsi Kalimantan Tengah di Palangka Raya,” sebutnya.
Dirinya menitip pesan kepada seluruh kafilah agar menggunakan kesempatan untuk meraih prestasi. Alasannya, karena telah terpilih sebagai peserta yang terbaik. Untuk membawa nama Pemerintah Kabupaten Katingan teruskan latihan dengan waktu yang ada.
“Fokuskan jiwa dan raga menghadapi festival. Kita wajib berusaha selanjutnya Tuhan penentu hasil segalanya,” bebernya.
Baca Juga : Â DPD Lasqi Mura Bertekad Menjadi Juara FSQ Tingkat Provinsi Kalteng
Sementara itu, Ketua DPD Lasqi Kabupaten Katingan Endang Susilawati mengatakan kegiatan festival seni qasidah dilaksanakan pada 26 hingga 29 Oktober 2022. Cabang lomba yang diikuti ada 10 cabang lomba yang terdiri dari bintang vokalis dewasa putra dan putri, bintang vokalis remaja putra dan putri, bintang vokalis anak putra dan putri, pop religi remaja putra dan putri, pop religi putra dan putri.
“Jumlah kontingen yang diberangkatkan sebanyak 16 orang yang terdiri dari peserta, pembina, pelatih dan pendamping. Peserta adalah pemenang festival tingkat kabupaten Katingan yang sudah dilaksanakan beberapa waktu lalu,” ujarnya. [Red]
Discussion about this post