Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Bangunan rumah kayu panggung kosong berukuran 5 x 7 meter terbakar pada Rabu, (30/10/2024) dini hari sekitar pukul 03.55 WIB. Kejadian di Jalan Rajawali IX Kota Palangka Raya.
Rumah kosong tersebut dengan cepat dilalap api. Beruntung api tidak merembet dan membakar seluruh bangunan yang ada di sekitarnya
Baca Juga : Â Meresahkan Warga, Polisi di Minta Segera Tuntaskan Kasus Kebakaran Rumah Kosong
Setelah menerima laporan masyarakat, petugas pemadam kebakaran dan relawan segera menuju tempat kejadian kebakaran untuk melakukan pemadaman.
Kepala Seksi pengendalian operasi dan penyelamatan Damkar Kota Palangka Raya Sucipto mengatakan bahwa setelah menerima laporan langsung menuju ke lokasi kejadian. Kurang lebih setengah jam api berhasil dipadamkan.
“Belum diketahui secara pasti penyebab terjadinya kebakaran tersebut dan kasus ini kita serahkan ke pihak Kepolisian,” Kata Sucipto.
Diketahui Api muncul dari bagian bawah depan rumah kosong. Penyebabnya masih diselidiki pihak berwenang, kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah dan di lokasi kejadian di temukan ban di bawah kolong rumah tersebut.
Sementara itu, Pemilik rumah Limson Dedi menjelaskan bahwa rumah tersebut baru saja beli dan belum dihuni dan diketahui pada saat subuh saat itu tetangga memanggil memberitahukan bahwa rumah terbakar.
Baca Juga : Â Arif M. Norkim Usulkan Lakukan Penambahan Fasilitas dan SDM Pemadam Kebakaran
Pada saat keluar rumah api sudah membesar dan langsung menelpon petugas pemadam kebakaran serta menurut tetangganya api sudah membesar dari arah bagian depan ruma.
“Saat itu saya keluar rumah api sudah membesar dan membakar bangunan rumah,” tandasnya.pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalteng itu. [Red]
Discussion about this post