Kaltengtoday.com, Sampit – Demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat atau Kamtibmas, Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Kotawaringin Timur rajin menggelar temu lintas tokoh. Hal ini bertujuan untuk meminta pendapat dan masukan guna memelihara kondisi Kotim agar terus aman dan damai.
Baca Juga : Â PPK Diharapkan Mampu Bersinergi Lintas Sektoral
Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik Kotim Sanggul Lumban Gaol mengungkapkan peristiwa konflik antar etnis beberapa tahun silam diharapkan tidak terjadi lagi. Untuk itu, penting rasanya melakukan sosialisasi tentang meningkatkan wawasan Kebangsaan atau merajut Harmoni dalam perbedaan pada bingkai (Negara Kesatuan Republik Indonesia) NKRI. Jelasnya, Senin (30/10/2023).
Misalnya saja melakukan pertemuan lintas tokoh secara berkelanjutan. Ini merupakan program kerja yang dilakukan pihaknya ke depan. Supaya konflik etnis yang pernah terjadi di Kotim tidak terulang lagi. Harapnya.
Baca Juga : Â Bupati Minta Lintas Tokoh Sosialisasikan Perda Prokes Covid-19
“Slogan Kesbangpol Waspada merupakan bentuk tanggungjawab dan keteladanan pihaknya kepada masyarakat. Untuk itu ia menghimbau kepada masyarakat sebagai mitra Kesbangpol Kotim untuk saling menjaga kesatuan, dalam wawasan Kebangsaan dan merawat harmoni dalam Perbedaan pada bingkai NKRI,”paparnya.
Dirinya menghimbau agar seluruh Ormas ataupun LSM yang ada di Kotim bisa menjaga keutuhan NKRI dan mencegah paham radikalisme masuk ke Bumi Habaring Hurung ini. Pungkasnya. (Arif)[Red]
Discussion about this post