kaltengtoday.com – Sampit. Kepedulian Perusahaan Besar Swasta (PBS) khususnya perkebunan kelapa sawit saat ini sangat dibutuhkan masyarakat. Apalagi di tengah kondisi wabah Virus Corona atau Covid-19 ini. Dampaknya sangat dirasakan masyarakat, makanya kehadiran perusahaan yang berada di Kotim sangat dibutuhkan.
PT Katingan Indah Utama (KIU) juga ikut berpartisipasi untuk hadir, salah satunya memberikan bantuan berupa minyak solar kepada beberapa desa di wilayahnya, salah satunya Desa Penda Durian dan Tanjung Bantur.
Humas PT KIU Rudi menjelaskan bantuan yanh diberikan ini sebagai bentuk kepedulian dari perusahaan kepada masyarakat. Apalagi saat ini bulan puasa, secara otomatis bantuan berupa minyal solar tersebut sangat dibutuhkan, Jelasnya kepada Kaltengtoday, Selasa (28/4).
Dikatakannya pula, bukan hanya 2 desa itu saja yang akan mendapatkan bantuan minyak solar. Rencananya beberapa desa juga akan sama mendapatkan bantuan tersebut.
“Beberapa waktu lalu kita juga sudah memberikan bantuan berupa sembako kepada warga yang memang sangat terdampak Covid-19 ini,”akuinya.
Baca Juga:
Walikota Palangka Raya Tegaskan Belum Akan Lakukan PSBB
Dirinya berharap dengan bantuan ini bisa bermanfaat dan meringankan beban warga yang saat ini sangat terdampak Covid-19 yang saat ini terjadi, tuturnya. [Red]
Discussion about this post