Kaltengtoday.com, Kapuas – Pj Bupati Kapuas Erlin Hari,ST.,melepas keberangkatan 12 truk secara simbolis yang mengangkut sembako ke 6 kecamatan 28 Desa,6.835 Kepala Keluarga,24.234 jiwa yang terdampak banjir di Kabupaten Kapuas.
Pelepasan langsung oleh Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi,ST ,didampingi Sekertaris Daerah Drs Septedy,M.Si.,kepala OPD di lingkup Pemkab Kapuas.
Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi,mengatakan Pemerintah Kabupaten Kapuas menyalurkan bantuan sembako ke 6 kecamatan 28 desa yang mengalami bencana sebelumnya, telah di lakukan peninjauan ke daerah yang mengalami banjir dan menyerahkan bantuan sekitar 500 lebih paket sembako di 3 desa di Kecamatan Timpah.
Baca Juga : Â Pemkot Palangka Raya dan Polda Kalteng Salur 1.500 Paket Sembako Bantu Korban Banjir
“Hari ini,kita melepas pengantaran logistik sembako,sebanyak 12 trak ke enam kecamatan yang terdampak musibah banjir,merupakan kelanjutan dari bantuan sebelumnya,”ucap Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi,Selasa 23 Januari 2024.
Disampaikan bahwa,setelah dilakukan pantauan langsung ke lokasi banjir memang ketinggian air bervariasi,seperti di Desa Tumbang Randang Kecamatan Timpah ketinggiannya sekitar lutut orang dewasa dan informasi yang baru diterima pada hari ini kondisi ketinggian air mulai menurun.
“Terkait kesehatan masyarakat yang terdampak banjir sampai saat ini,belum ada laporan tetapi sudah saya minta kepada dinas kesehatan untuk menyiapkan posko kesehatan dan melakukan monitor,”terangnya.
Ditambahkan Erlin Hardi,banjir yang terjadi merupakan banjir yang sering terjadi setiap tahun apa bila intensitas curah hujan tinggi maka 6 kecamatan di daerah hulu akan mengalami banjir dan upaya yang di lakukan Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas.
“Memang ada beberapa wilayah yang mungkinkan untuk di lakukan relokasi dan kami meminta untuk Pemerintah Desa untuk menyiapkan lahan sehingga pemerintah daerah akan melakukan relokasi secara bertahap,”imbuhnya.
Sedangkan kepala BPBD Kabupaten Kapuas Panahatan Sinaga melaporkan,penyaluran logistik dari pemerintah daerah untuk warga berupa sembako yang di angkut menggunakan 26 truk dan 2 buah kapal motor kepada korban terdampak banjir 6.835 KK dengan 24.234 jiwa tersebar di 6 kecamatan 28 desa.
“Bantuan beras dari Dinas Sosial Kabupaten Kapuas kepada warga terdampak banjir sekitar 68,35 ton.Kemudian bantuan mies instan 6.835 dus,”ungkapnya.
Baca Juga : Â Polsek Pahandut Siap Turut Serta Bersinergi dan Berkolaborasi Dalam Tangani Banjir
Lanjut Dia,minyak goreng 6.835 liter,sarden,kaleng,gula pasir,susu kental manis kemasan kaleng,kecap manis dalam botol kecil,teh kemasan kotak,yang di lepas secara simbolis oleh Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi,ST.,di dampingi Sekda Drs Septedy,M.Si.,bersama Kepala OPD lintas sektor.
“Saya berharap bantuan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas membantu warga yang terdampak banjir dan perlu di waspadai masih tingginya curahan terutama warga di bantaran sungai,”pungkasnya.[Red]
Discussion about this post