kaltengtoday.com, Palangka Raya – Untuk membantu masyarakat Kalteng yang terdampak banjir, melalui program Pertamina Peduli, PT Pertamina (Persero) kembali menyalurkan 10.000 paket bantuan yang terdiri dari 50 ton beras, 20 ribu susu kental manis dan 20 ribu biscuit.
“Bantuan ini merupakan wujud kepedulian dan upaya Pertamina dalam membantu sesama, semoga bantuan ini menjadi berkah bagi masyarakat dan Pertamina,” Muhammad Latif, Operation Head DPPU Tjilik Riwut.
Baca juga : 12 Armada Bantuan Sembako Untuk Warga di 6 Kecamatan
Latif yang menyerahkan bantuan tersebut kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kalteng, Kamis (20/10/2022) di Palangkaraya mengaku prihatin atas musibah bencana alam ini dan berharap paket bantuan yang diberikan ini bermanfaat dan membantu meringankan beban masyarakat terdampak, ujarnya.
“Selain tanggap bencana, Pertamina juga memastikan penyaluran distribusi BBM dan LPG berjalan lancar,”jelasnya.
Seperti diketahui Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng sudah menetapkan status Darurat Siaga Bencana Banjir yang dimulai pada tanggal 17 Oktober hingga 21 hari kedepan.
Baca juga : Polda Salurkan 20.000 Paket Sembako dari Pemprov Kalteng Untuk Warga Terdampak Banjir
Hal ini dikarenakan ada 9 kabupaten kota di Kalteng yang terendam banjir seperti Kota Palangkaraya, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kotawaringin Barat, Lamandau, Seruyan, Pulang Pisau, Barito Utara, Sukamara dan Katingan.
Terpisah, Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan, Susanto August Satria mengatakan, Program Pertamina Peduli ini merupakan kontribusi nyata Pertamina yang selalu hadir untuk meringankan beban korban bencana di Tanah Air.
Satria berharap banjir yang terjadi di Kalteng segera surut dan masyarakat dapat beraktifitas kembali seperti sediakala
“Semoga semua pihak bisa saling dukung dan bekerja sama membantu para korban yang tertimpa musibah,”ujarnya.[Red]
Discussion about this post