Kaltengtoday.com, Tamiang Layang – Timotius L, warga Desa Hayaping, Kecamatan Awang, menampakkan wajah sumringahnya, di halaman Mapolres Barito Timur. Didampingi istrinya yang setia menemani selama ini, Timo, panggilan akrabnya, rupanya menerima sebuah anugerah hari itu.
Sebuah sepeda motor roda tiga hasil modifikasian, diberikan oleh Kapolres Bartim AKBP Viddy Dasmasela SH SIK,kemarin (Rabu, 30/10/2024) dalam program Penyerahan Kendaraan Roda Tiga Bagi Penyandang Disabilitas di Kabupaten Barito Timur.
Baca Juga :Â Willy M. Yoseph Serap Aspirasi Ratusan Penyandang Disabilitas di Palangka Raya
“Selama ini, Bung Timo memang punya sepeda motor sendiri, rakitan juga. Saya sering lihat dia keliling Tamiang Layang, bawa anaknya. Tapi dengan pemberian dari Pak Kapolres kan dia punya kesan lain,” celetuk Ary, warga Tamiang Layang tadi (Kamis,30/10/2024) mengomentari sepeda motor hadiah dari Kapolres pada Timo.
Dalam kesempatan itu, Kapolres berpesan baik kepada Timo maupun penyandang disabilitas lain yang mengendarai sepeda motor modifikasian untuk mereka, agar tetap berhati-hati di jalan.
“Supaya selamat, perhatikan rambu-rambunya lalu lintas dan jangan lupa pakai helm ya,” ucapnya.
Program ini sendiri merupakan kali pertama dilakukan oleh institusi non Pemkab Bartim sebagai bentuk perhatian pada para penyandang disabilitas. Warga berharap apa yang dilakukan Kapolres bisa ditiru oleh institusi lainnya.
Baca Juga :Â Sentra Budi Luhur Salurkan Bantuan Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas
“Karena saudara-saudara kita penyandang disabilitas tentu memerlukan perhatian kita. Tidak harus berbentuk materi, sebenarnya. Bisa dalam bentuk pemberian kesempatan kerja, seperti saya dulu diterima di Polres Bartim sebagai operator telepon, atau dalam bentuk program pelatihan keterampilan,” ujar Amiyono, penyandang disabilitas lainnya.
Amiyono sendiri, dikenal kerap dapat job sebagai penyanyi dan MC di panggung-panggung pernikahan. Tak peduli pada akhirnya dia mendapat bayaran atau gratisan, yang penting bisa berfoto selfie dengan para tamu perempuan.  [Red]
Discussion about this post