Kaltengtoday.com,Kapuas – Kepengurusan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), Kabupaten Kapuas periode 2023-2027 di Nahkodai Drs Septedy,M.Si.Secara resmi dilantik langsung oleh pengurus KONI Kalimantan Tengah Wakil Ketua Umum bidang organisasi Hassanudin Noor.
Kegiatan yang berlangsung di Aula Rumah Jabatan Bupati Kapuas Jalan Soedirman dihadiri Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi,ST.,diwakili oleh staf ahli bidang politik Drs Yunabut, Forkompinda dan Kepala OPD di lingkup Pemkab Kapuas.
Dalam sambutan tertulis disampaikan ucapan selamat kepada kepengurusan KONI Kabupaten Kapuas yang baru dilantik untuk bekerja solid meraih prestasi olahraga sehingga mengharumkan nama Kabupaten Kapuas di bidang olahraga.
Baca Juga : Â Kepala Badan Kesbangpol Hadiri Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus KONI
“Dengan kepemimpinan KONI yang baru,prestasi olahraga meningkat di semua cabang olahraga,”kata Yunabut,Senin, (11/12/2023) malam.
Dilanjutkan Dia,kedepan KONI Kabupaten Kapuas bekerja keras untuk meningkatkan prestasi olahraga baik di event regional,nasional bahkan internasional sehingga mengharumkan nama Kabupaten Kapuas.
“Saya berharap dengan kepemimpinan Ketua Umum KONI yang baru akan melahirkan bibit atlet berprestasi yang mengharumkan nama daerah khususnya Kabupaten Kapuas,”imbuhnya.
Sedangkan Ketua Umum KONI Kabupaten Kapuas yang baru dilantik Septedy menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas yang sudah memfasilitasi dan membantu KONI Kabupaten Kapuas pada pelaksanaan kegiatan pelantikan dan pengukuhan.
“Saya berterima kasih kepada ketua panitia yang sudah bekerja keras hingga terlaksana kegiatan pelantikan Pengurus KONI Kabupaten Kapuas,”katanya.
Baca Juga :Â Â Sugianto Sabran Hadiri Pengukuhan Pengurus KONI Kalteng
Dilanjutkan Septedy yang juga Sekertaris Daerah Kabupaten Kapuas itu, KONI akan berupaya melakukan pendekatan terhadap pihak pihak yang mau menjadi bapak angkat bagi setiap Cabang Olahraga(Cabor).
“Kita akan mulai menjaring bibit atlet berprestasi dari tingkat pelajar.Tentu berbagai event akan dilaksanakan untuk membentuk mental dan skill setiap atlet,”,pungkasnya. [Red]
Discussion about this post