kaltengtoday.com, Kuala Pembuang – Pemerintah Kabupaten Seruyan, memastikan ketersediaan atau stok bahan kebutuhan masyarakat menghadapi bulan Ramadhan tahun ini tersedia dengan aman.
Hal ini menyusul telah dilakukan inspeksi mendadak (Sidak) ketersediaan sembako dan harga kebutuhan masyarakat oleh Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Seruyan, dipimpin Sekretaris Daerah Seruyan, Djainuddin Noor.
Baca Juga : Bupati Minta Kinerja Pegawai Tidak Menurun Saat Ramadan
“Beberapa hari lalu kami melaksanakan sidak di Pasar Kuala Pembuang, tujuannya untuk menjamin ketersediaan distribusi, dan stabilitas harga bahan pangan di Kabupaten Seruyan, “ kata Djainuddin Noor, Kamis (23/3/2023)
Menurutnya, berdasarkan hasil sidak itu harga bahan pokok tidak ada yang mengalami kenaikan signifikan, begitu juga untuk ketersediaan masih aman.
“Untuk stok bahan kebutuhan pokok masyarakat dipastikan cukup untuk menghadapi bulan ramadhan hingga Idul Fitri nanti, “ ucapnya.
Baca Juga : Selama Ramadan, Jam Pelajaran Sekolah di Palangka Raya Dikurangi
Sekda mengimbau kepada pedagang maupun distributor agar tidak menaikan harga bahan pangan yang tidak sesuai dengan ketentuan hingga dapat merugikan masyarakat.
“Pemantauan ketersediaan bahan pangan dan kebutuhan pokok masyarakat lainnya, akan selalu rutin dilaksanakan, guna memastikan seluruhnya tersedia dan harga masih terkendali sehingga tidak menimbulkan inflasi, “ tuturnya.[Red]
Discussion about this post