kaltengtoday.com, Kuala Pembuang – Masyarakat pembudidaya ikan dan udang di Desa Sungai Undang, Kecamatan Seruyan Hilir, meminta pemerintah daerah memprogramkan peninggian tanggul tambak milik mereka.
Baca Juga : Budidaya Ikan Gerak Ekonomi Masyarakat
Aspirasi itu disampaikan warga, saat Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan melakukan kunjungan reses di desa setempat belum lama ini.
Koordinator Tim Reses Dapil I, Argiansyah saat menyampaikan hasil reses mengatakan masyarakat setempat, yang sehari hari menggantungkan hidupnya sebagai pembudidaya meminta agar wilayah pertambakan masyarakat bisa dibantu untuk meninggikan tanggul tambak.
“Tanggul tambak milik masyarakat, kerap kali terendam apabila terjadi banjir air pasang laut atau air rob, sehingga tidak jarang mereka mengalami kerugian “ kata Argiansyah, Jumat (28/10/2022)
Baca Juga : Masyarakat di Minta Kembangkan Potensi Budidaya Ikan di Kalteng
Kerugian yang sering dialami warga lantaran saat banjir pasang air laut datang, ikan di tambak maupun kolam ikut meluber keluar, karena ketinggian tambak yang terbatas.
“Warga mengusulkan agar pemerintah daerah bisa membantu mereka, untuk meninggikan tanggul, agar pada saat datang banjir pasang air laut tambak-tambak ikan milik warga masih aman,” tuturnya. [Red]
Discussion about this post