kaltengtoday.com – Sampit – Sebagai bentuk kepedulian dan guna menyalurkan donasi dari para penyumbang hari ini, Rabu (15/4) PCNU Kotim menyerahkan 30 sak beras dan mie instan kepada UDD PMI Sampit yang nantinya akan diberikan kepada pendonor darah di PMI.
Kepala UDD PMI Sampit dr Yuendri Irawanto mengucapkan terimakasih kepada PCNU Kotim yang menunjukan kesetiakawan sosialnya, khususnya kepada pendonor.
“Saya harap kesetiakawanan sosial ini dapat saling melindungi. Apalagi saat ini kondisi Kotim masih memerlukan bantuan kita, terimakasih NU Kotim atas partisipasinya,”jelasnya kepada Kaltengtoday, Rabu (15/4).
Apalagi saat ini kondisi Sosial Distancing masih dilakukan. “Semoga bantuan yang diberikan oleh NU Kotim ini bisa dicontoh, apalagi kondisi Kotim saat ini yang masih memerlukan bantuan kita bersama. Kami ucapkan terimakasih atas kepercayaan kepada UDD PMI Sampit atas dukungan sembakonya. Ini sangat berarti bagi warga yang mendonor nantinya,”tuturnya.
Baca Juga:
Donasi Ke PCNU Kotim Terus Berdatangan
Sementara itu, Ketua PCNU Kotim H Samsudin mengatakan bantuan ini adalah hasil donatur dari beberapa warga Kotim yang prihatin dan tergerak hatinya untuk membantu sesama.
“Saya harap, bantuan yang kami berikan kepada UDD PMI Sampit bisa bermanfaat nantinya. Meski sedikit, mudah-mudagan ada berkahnya,”ungkapnya. [Red]
Discussion about this post