kaltengtoday.com, Tamiang Layang – Himbauan Pemerintah RI agar tak memperpanjang libur Hari Raya, agaknya dipatuhi di Kalteng, terutama di Kabupaten Barito timur. Sejumlah kantor pemerintahan yang ditemui, sudah menunjukkan aktivitas normalnya kembali mulai pagi tadi (Senin, 26/04/2023).
Seperti yang terlihat di Kantor Camat Dusun Tengah, di mana pelayanan kepada masyarakat juga sudah dibuka. Ali, aparat Desa Netampin, menuturkan bahwa hari ini dirinya yang kebetulan sedang berurusan administrasi di Kantor Camat, dilayani seperti biasa.
Baca Juga : Â Pelayanan RSUD dr Murjani Tetap Buka Selama Libur Lebaran
Sementara di Tamiang Layang, Kecamatan Dusun Timur, yang merupakan sentral pemerintahan, pemandangan serupa juga ditemui.
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Bartim Muslim Rahardjo, menyatakan bahwa hari ini para stafnya sudah masuk dan memulai kegiatan secara normal lagi.
Baca Juga : Â Hari Terakhir Libur, Wisata Dermaga Kereng Bangkirai Ramai Dipadati Pengunjung
“Seperti instruksi pimpinan, tanggal 26 ini kami sudah masuk kerja kembali,” kata Muslim Rahardjo menjelaskan
Dengan demikian, masyarakat yang hendak mengurus administrasi kependudukan seperti pembuatan KTP, KK, Akte Kelahiran dan sebagainya, dilayani sebagaimana hari-hari biasa. [Red]
Discussion about this post