Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya Wahid Yusuf meminta pemerintah rutin melakukan pemangkasan atau penebangan terhadap pohon tua yang rawan roboh. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah adanya korban jiwa.
“Terutama pohon-pohon yang berada di jalan dan pemukiman warga sebelum adanya korban jiwa,” kata Wahid, Jumat (8/12/2023).
Baca Juga :BPBD Imbau Masyarakat Waspadai Pohon Tumbang
Wahid mengatakan jika sejauh ini pemerintah memang telah melakukan upaya pencegahan dengan membersihkan dan menebang pohon yang rawan tumbang. Namun diharapkan kegiatan tersebut dapat rutin dilakukan secara merata.
“Masyarakat juga dapat berperan dengan memberikan informasi atau membersihkan ranting atau pohon yang memang rawan tumbang,” ujarnya.
Wahid menegaskan hujan yang turun beberapa hari terakhir memicu sejumlah kejadian pohon tumbang. Sehingga dari beberapa kejadian tersebut masyarakat mesti mewaspadai potensi pohon tumbang kembali terjadi.
Baca Juga :Hindari Kecelakaan Akibat Pohon Tumbang
“Selain banjir, pohon tumbang juga mesti diwaspadai. Pemerintah sebaiknya terus melakukan pengecekan hingga pemangkasan pada pohon-pohon yang dinilai sudah tidak produktif, memiliki banyak dahan dan berpotensi tumbang,” jelasnya.
Saat hujan deras disertai angin kencang, lanjut Wahid, masyarakat dihimbau untuk berhati-hati saat berkendara. Ketika melintas di bawah tiang listrik, rambu atau pun billboard. Terlebih, tidak berteduh di bawah pohon besar, guna mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” imbaunya. [Red]
Discussion about this post