Pahlawan penuh warna akan dibuat jagat sinema versi Netflix
Mustahil rasanya ada yang tidak mengenal karakter favorit sejuta anak khususnya kaum laki-laki yaitu Power Rangers. Kabar baiknya, tayangan yang sudah berulang kali dibuat dalam versi berbeda ini akan kembali dihadirkan dengan wajah segar versi Netflix dalam waktu dekat.
Kabar pengembangan waralaba Power Rangers ini dikonfirmasi beberapa saat setelah Jonathan Entwistle dikabarkan dalam tahap awal perundingan dengan Paramount untuk menggarap proyek tersebut.
Sama halnya seperti Avatar, Power Rangers terakhir kali dibuat dalam versi film pada tahun 2017 di bawah produksi studio Lionsgate.
Baca juga : Lightyear, Film Spin-off Toy Story yang Ceritakan Karakter Buzz Rilis Tahun Depan!
Fyi, lisensi dari Power Rangers sendiri sejak pertama kali berdiri kerap berpindah tangan, Pada 1993-1996, lisensi dipegang Saban Entertainment. Lalu berpindah tangan ke The Walt Disney Company pada 2001 hingga 2010. Terbaru, lisensi saat ini dipegang oleh Hasbro yang dimulai sejak tahun 2018.
Meski sudah ada nama sutradara dan produser yang siap menggarap semesta Power Rangers di waktu yang akan datang, sayangnya belum ada info jelas mengenai siapa saja jajaran aktris dan aktor yang akan memerankan setiap karakter dari pahlawan berwarna tersebut, dan kapan lebih tepatnya versi reboot dari Power Rangers ini akan tayang di Netflix.
Baca juga : Paranoia, Thriller Perdana Miles Films Siap Tayang 11 November
Kalian lebih antusias menantikan Avatar atau Power Rangers?[Red]
Discussion about this post