Kaltengtoday.com, Kasongan – Kasat Lantas AKP Hariyanto membenarkan terjadinya kecelakaan maut. Peristiwa berdarah itu terjadi Pada Rabu, 25 September 2024 di JLN Tjilik Riwut Kilometer Tujuh.
” Iya ada kecelakaan di ruas jalan Kasongan Sampit Desa Talian Kereng, Kecamatan Katingan Hilir. Sekitar pukul 10.00 Wib satu Unit Mobil Double Cabin Merk Toyota Hilux Warna Hitam TNKB KH 8805 GG,” Katanya, Kamis (26/9/2024).
Baca Juga : Â Kecelakaan Tunggal di Jalan Trans Kalimantan, Sopir Truk Angkut Batu Tewas Terjebak Lumpur
Pada awalnya, sekitar pukul 10.00 Wib melaju di jalur sebelah kiri Jalan Tjilik Riwut kilometer tujuh dari arah Kasongan menuju Sampit datang satu unit Mobil Double Cabin Merk Toyota Hilux Warna Hitam Metalik TNKB KH 8805 GG yang dikendarai WD dengan memuat dua orang penumpang, saat hendak memasuki tempat kejadian yang bentuk tikungan ke kanan, tiba-tiba ban mobil oleng ke kanan dan mobil tidak bisa dikendalikan sehingga hilang kendali.
” Akibatnya, membuat satu unit mobil double Cabin Merk Toyota Hilux Warna Hitam Metalik TNKB KH 8805 GG yang dikendarai WD dengan berpenumpang AM dan NM keluar jalur ke bahu jalan sebelah kanan dan masuk kedalam sungai yang terdapat di TKP tersebut dengan posisi terbalik. Sehingga membuat mereka terendam air, ” Jelasnya.
Baca Juga : Â Rumput Menutupi Bahu Jalan Picu Kecelakaan
Dalam kejadian itu, AM (35) meninggal dunia akibat kejadian tersebut karena tidak sempat menyelamatkan diri. Sedangkan WD (42) dan NM (44) mengalami luka ringan. Polantas yang mendengar laporan itu langsung membantu mengevakuasi korban dan korban dibawa menuju RSUD Mas Amsyar Kasongan.
” Sampai saat ini masih kami mendalami terkait penyebab kecelakaan dengan melakukan permintaan keterangan terhadap pihak – pihak yang terkait kecelakaan lalu lintas tersebut sehingga dapat memberikan kepastian kepada masyarakat yang terlibat,” Pungkasnya. [Red]
Discussion about this post