Buah Keramu
Belum banyak yang mengenal, pohon dari buah satu ini kabarnya hanya dijumpai di pedalaman hutan-hutan Kalimantan dan jarang dijumpai di dekat pemukiman. Keramu sendiri adalah tumbuhan berkayu dengan tinggi dapat mencapai belasan meter dan diameter lebih dari satu meter.
Buahnya tidak hanya dikonsumsi oleh masyarakat tetapi juga menjadi sumber makanan penting bagi berbagai jenis burung, primata dan mamalia pengerat. Memiliki warna ungu kehitaman, untuk dapat dikonsumsi keramu harus diolah terlebih dahulu dengan cara direbus setengah matang, yaitu saat air mulai mendidih langsung diangkat dan ditiriskan.
Baca Juga : Â 5 Makanan Khas Kalimantan Tengah dengan Cita Rasa Berbeda
Cara lainnya yaitu dengan diseduh dengan air panas, selanjutnya buah keramu di kupas kulitnya dan dipisahkan dari bijinya. Jika segera membuka kulit buah keramu setelah direndam air panas, daging buahnya akan berwarna kuning terang dan memiliki cita rasa lunak nan gurih serta berlemak seperti mentega.Entertainment, [Red]
Discussion about this post