kaltengtoday.com, Sampit – Dalam rangka ikut mensukseskan Pekan Olahraga Provinsi Kalteng atau Porprov Kalteng 2023, Kabupaten Kotawaringin Timur menjadi tuan rumah pada kegiatan tersebut. kegiatan itu digelar pada 26 Juli sampai 5 Agustus 2023.
Untuk itulah, BPJS Ketenagakerjaan Cabang Sampit telah berkolaborasi dengan tim panitia PORPROV untuk memberikan perlindungan atlet dari risiko cedera saat berlaga dengan menyiapkan Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK).
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Sampit, Yunan Shahada menyampaikan bahwa atlet merupakan salah satu profesi yang memiliki risiko cukup besar, baik saat bertanding maupun saat berlatih bahkan tidak jarang membutuhkan terapi dengan biaya yang tidak sedikit ketika terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan.
Baca Juga : Bupati Melepas Kontingen Mengikuti Porprov di Sampit
“Untuk menghindari rasa cemas yang timbul ketika bertanding dan memastikan para atlet tetap fokus berlaga, BPJS Ketenagakerjaan terus berkoordinasi dengan Panitia Porprov Kalteng untuk memastikan semua atlet hingga official telah diLindungi Program BPJS Ketenagakerjaan,”jelasnya, Selasa 25 Juli 2023.
Melalui fasilitas PLKK yang telah kerjasama, BPJS Ketenagakerjaan hadir untuk memberikan jaminan perawatan serta pengobatan para atlet yang telah terdaftar sebagai peserta dan semua biaya yang timbul selama pengobatan akan ditanggung penuh oleh BPJS Ketenagakerjaan hingga sembuh. Katanya menambahkan.
Sementara itu, dr Anggun Iman H,Sp. Ok yang juga merupakan salah satu koordinator lapangan tim medis menyampaikan saat ini tim telah siap bertugas pada masing masing sektor, ada tim kesehatan yang bertugas langsung di masing masing cabang olah raga dan ada juga tim kesehatan yang bertugas di posko posko kesehatan sebagai tim pendukung. Lanjutnya.
Baca Juga : DPMD Monitoring dan Evaluasi Terhadap Pemdes Terkait BPJS Ketenagakerjaan
Pihaknya juga sudah menyiapkan beberapa ambulans dan tim unit reaksi cepat untuk evakuasi apabila ada atlet yang sakit atau mengalami cedera olah raga. Tim medis yang bertugas juga akan lakukan triase atau pemilahan kondisi medis atlet yang perlu dilakukan proses rujukan. Paparnya.
Adapun Fasilitas PLKK yang disiapkan untuk ajang Porpov Kalteng tahun ini ada 5 PLKK yaitu Puskesmas ketapang 1, ketapang 2, Puskesmas baamang 1 dan baamang 2 untuk menghandle atlet yang mengalami sakit atau cedera ringan, serta RSUD Dr Murjani untuk yang mengalami cedera berat. Ucap Iman.
Terkait alur rujukan jika ada insiden untuk atlet, official hingga penonton, tim kesehatan akan melakukan langkah Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan (P3K) di venue pertandingan yang sedang berlangsung. Jika tidak bisa ditangani tim akan menghubungi call center 119 dimana akan dikirim bantuan sesuai kasus oleh pertolongan petugas yang terlatih, setelah itu akan dirujuk sesuai kondisi cederanya, jika ringan akan ditangani di puskesmas dan cedera berat langsung ditangani di RSUD Dr Murjani. Tutupnya.
Baca Juga : Pemko Palangka Raya Tanggung Iuran BPJS Kelas III Warga
“Atlet yang mengalami cedera dan ingin melanjutkan perawatan atau pengobatan sampai dengan sembuh di daerah asal, dapat difasilitasi oleh BPJS Ketenagakerjaan melalui Fasilitas Kesehatan terdekat yang sudah bekerjasama. Bpjs ketenagakerjaan berkomitmen untuk mendukung pelaksanaan porprov ini secara penuh demi kelancaran dan kesuksesan kegiatan,”terang Yunan lagi.
“Semoga kegiatan Porprov dapat berjalan dengan lancar tanpa hambatan berarti, dan para atlet bisa berlaga tanpa rasa cemas, serta bisa memunculkan bibit atlet berprestasi di Kalteng ke depannya,“pungkasnya. [Red]
Discussion about this post