Kaltengtoday.com, Kasongan – Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Katingan, Nanang Suriansyah menyoroti program pembangunan daerah yang semestinya perlu diperhatikan. Dalam beberapa tahun, program pembangunan daerah masih ada yang belum selesai.
” Keterlambatan ini bisa saja dipengaruhi alam, seperti karhutla dan banjir. Ketika bencana tersebut datang, sejumlah pekerjaan menjadi terhambat dan terkendala,” Katanya, Minggu (10/9/2023)
Baca Juga :Â UPR Buka Program Doktor Ilmu Manajemen dan Program Magister Akuntansi
Dengan demikian, ia mengingatkan pemerintah kabupaten agar mengawasi dan menyelesaikan proyek fisik yang dikerjakan oleh pihak ketiga selaku pemenang tender. Meskipun, tidak semuanya terhambat tetapi ini perlu menjadi perhatian bersama.
” Agar pekerjaan itu selesai, proses lelang perlu dipercepat dan tetap melihat kondisi alam yang terjadi. Jika ada banjir, sebaiknya ditinjau kembali pekerjaan tersebut agar tidak menimbulkan kerugian,” bebernya.
Baca Juga :Rahmanto Muhidin: Selamat Kepada 34 Kades, Jalankan Program Sesuai Janji Pada Masyarakat
Politisi dari Partai Golkar ini menekankan, hal itu bisa menjadi perhatian SOPD dalam memacu seluruh program dan agenda di tahun berikutnya. Dengan begitu, tidak ada lagi permasalahan dari kegiatan atau program sebelumnya.
” Ini sudah menjadi bagian dari kritik dan saran saya kepada dinas terkait terutama menyangkut kualitas pekerjaan yang jangan sampai diabaikan. Lebih baik perhatikan hasil dan kualitas yang baik dalam melakukan pekerjaan apalagi itu berkaitan dengan pekerjaan fisik, ” Pungkasnya. [Red]
Discussion about this post