Kaltengtoday.com, Kasongan – KPU Kabupaten Katingan sukses dalam melaksanakan launching Bupati dan Wakil Bupati Katingan tahun 2024 pada 2 Juni 2024. Kegiatan tersebut dibarengi juga peluncuran maskot dan jingle pemilihan kepala daerah.
Ketua KPU Kabupaten Katingan Wahyuni berharap jalannya pemilihan kepala daerah Di Katingan dapat berjalan dengan baik. Melalui peluncuran ini, masyarakat Katingan yang telah memenuhi persyaratan untuk menggunakan hak pilihnya pada pemilihan kepala daerah pada 27 November mendatang agar jangan golput dan sia-siakan hak pilihnya.
Baca Juga :Maskot dan Jingle Pilkada 2024 Diluncurkan KPU Gunung Mas
” Dalam peluncuran ini malam dimeriahkan oleh Kangen Band. Selain itu, dimeriakan musisi Kalteng Danil Nohan, Bulan Triana, B-Wimar Band dan Sanggar Intan Manuah,” Katanya, Selasa (4/6/2024).
Ia menyebutkan, pihaknya juga sudah melakukan sejumlah tahapan. Seperti membentuk badan Ad Hoc yaitu PPK di 13 Kecamatan yang dilantik pada 16 Mei 2024 dan anggota PPS di 161 desa. Oleg sebab itu, dirinya berharap ada dukungan penuh dari Pemerintah daerah, Forkompinda dan masyarakat untuk menyukseskan pilkada.
” Pada Pilkada tahun 2024 target angka partisipasi masyarakat mencapai 80 persen. Sehingga, KPU gencar memberikan pemberitahuan kepada masyarakat,” bebernya.
Baca Juga :Sesalkan KPU Yang Melaksanakan Kegiatan Diluar Daerah
Sementara itu, Penjabat Bupati Katingan Saiful meminta kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Katingan untuk tidak menyampaikan berita hoax maupun ujaran kebencian baik di media sosial maupun langsung diantara masyarakat.
” Saya juga mengajak kepada semua masyarakat Kabupaten Katingan untuk menggunakan hak pilihnya agar Kepala daerah yang terpilih dapat membawa perubahan bagi masyarakat Bumi Penyang Hinje Simpei,” Pungkasnya. [Red]
Discussion about this post