Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Ular kobra sepanjang 2 meter berhasil dievakuasi Tim Pandulima dari rumaj seorang mahasiswi di Jalan Haka 27, Kelurahan Panarung, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, Rabu, 7 Juni 2023.
Ular pertama kali ditemukan oleh pemilik rumah, saat hendak memeriksa kondisi dapur yang baru selesai dibangun.
Baca juga :Â Ular Kobra Sembur Masuk Ke Perumahan Warga di Palangka Raya
Namun dirinya dikejutkan dengan keberadaan ular yang terkenal dengan bisa yang mematikan di dapur miliknya.
“Saat sesampainya di sana tim secara pelan – pelan menyisir lokasi rumah, ternyata di dapur ada bunyi kresek – kresek di bawah kardus. Pada saat kami senter ternyata ada ular jenis kobra,” Kata Ketua Tim Pandulima Azizurrahman, usai mengevakuasi ular kobra.
Lanjutnya, setelah menggiring ular agar keluar dari tumpukan kardus, dengan kemampuan khusus dan alat pencapit khusus, tim pun sigap langsung menjepit kepala ular dan langsung menangkapnya.
Baca juga :Â Lagi Asyik Ngopi, Warga Dikagetkan Keberadaan Ular Kobra di Kap Mobil
Usai ular dievakuasi, kobra tersebut dibawa ke Mako Pandulima untuk nantinya dilepasliarkan ke habitatnya yang jauh dari permukiman warga.
“Dugaan kami ular tersebut masuk ke rumah warga, akibat kondisi dapur yang dalam proses pembangunan tersebut bersifat lembab, sehingga menjadi wadah yang nyaman bagi ular tersebut,” Pungkasnya.[Red]
Discussion about this post