Kalteng Today – Kuala Kurun, – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), dengan mengelar kegiatan acara pengukuhan untuk Ketua DPW Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Arnise Darit Yansiterson, masa bakti 2020-2025, pada Jumat (13/8) lalu, oleh Ketua DWP Kalteng, Anita Nuryakin melalui virtual.
Ketua DPW Kabupaten Gumas Arnise Darit Yansiterson, menyampaikan terimakasihnya kepada Ketua DPW Provinsi Kalteng yang telah mengukuhkannya sebagai ketua. Kendati demikian, pelaksanaannya ditengah bencana non alam seperti dilanda sekarang ini.
“Dengan segala hormat kami ucapkan banyak terima kasih, terlebih lagi puji Tuhan kami bisa dikukuhkan masa bakti 2020-2025 dan Musda juga selesai melalui virtual tidak ada kendala, sesuai rencana,” ucap Arnise Darit Yansiterson, dikomfirmasi, Minggu (15/8).
Selain itu, kata dia, pihak DWP Kabupaten Gumas kedepan, siap melaksanakan tugas amanah, walaupun masih dalam kondisi pandemi Covid-19 masih melanda. Karena, lanjutnya, untuk tugas dari DPW Kabupaten Gumas sendiri perlu adanya pembinaan mental dan spiritual dan sesuai dengan AD-ART yang ditetapkan.
Lebih lanjut dijelaskannya, perlu membina anggota dalam memperkokoh rasa persatuan dan kesatuan, meningkatkan kemampuan dan pengetahuan, menjalin hubungan kerjasama dengan berbagai pihak, serta meningkatkan kepedulian sosial.
Baca Juga : Pemkab Gumas Ajak Masyarakat Sukseskan Vaksinasi Covid-19
Kemudian, dia berharap, dengan anggota DWP Gumas agar tetap mematuhi protokol Kesehatan (prokes) yang dianjurkan. Sehingga, dapat terhindar dari peneyebaran virus tersebut.
“Kita berharap agar pandemi ini cepat berlalu, supaya kegiatan keagaamaan yang kami lakukan seperti kebaktian, pengajian yang dilaksanakan oleh DWP, maupun kunjungan ke sekolah-sekolah, dan bisa membantu orang sakit bisa kami laksanakan,” demikian dia. [Red]
Discussion about this post