Kaltengtoday.com, Kapuas – Keluarga besar Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas mengadakan kegiatan buka puasa bersama dengan mitra kerja serta ASN dan pegawai untuk mempererat hubungan persaudaraan di lingkungan kerja Dinas Kesehatan.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas dr Tonun Irawaty Panjaitan, MM.,mengatakan buka puasa bersama yang baru dilaksanakan pada saat ini,bersama mitra dan ASN dan pegawai baru bisa dilaksanakan mengingat kegiatan yang begitu padat.Sehingga baru bisa dilaksanakan.
“Bukber Dinas Kesehatan bersama Mitra kerja dan ASN serta pegawai sebagai bentuk sinergitas dan silaturahmi serta memupuk rasa persaudaraan dalam intern Dinas Kesehatan,”ucap Kadinkes dr Tonun Irawaty Panjaitan,Rabu, (27/03/2024) sore.
Baca Juga :
Disampaikan Tonun sapaan akrabnya,sebagai bentuk kekompakan dan rasa persaudaraan antara pegawai sebagai bentuk kekompakan dalam mengemban tugas meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
“Kami juga mengakui,masih banyak kekurangan sehingga mitra kerja dengan OPD yang lain turut membantu untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat Kabupaten Kapuas,”ungkapnya.
Diharapkan,kedepan rasa kebersamaan dan kekompakan dan hubungan silaturahmi yang tetap terjaga kemajuan pelayanan kesehatan terus bertransformasi sesuai dengan tuntutan jaman dimana dunia kesehatan yang semakin berkembang dengan inovasi dan teknologi.
“Tentu kami selalu meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan baik itu dari sarana prasarana dan Sumber Daya Manusia,”pungkasnya.[Red]/
Discussion about this post