kaltengtoday.com, Palangka Raya – Usai kobaran api meluluhlantakkan kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Palangka Raya, jajaran pengurus Bawaslu Kota setempat akan pindah sementara ke kantor Bawaslu Kalteng, di Jalan Seth Adji.
“Untuk aktifitas tetap seperti biasa, dan sementara sambil Bawaslu Kota kordinasi dengan Pemerintah Kota Palangkaraya, mereka akan berkantor di Bawaslu Provinsi,” kata Ketua Bawaslu Kota Palangka Raya, Endrawati, Kamis, 20 Juli 2023.
Dijelaskannya, saat ini pihaknya tengah melakukan inventarisasi terkait sejumlah dokumen maupun aset Bawaslu Kota Palangka Raya yang dapat diselamatkan.
Baca Juga : Â BPC GMKI Palangka Raya Audiensi ke Bawaslu Kalteng
Pasalnya, kebakaran tersebut membuat kerusakan sekitar 90 persen pada gedung beserta isi kantor Bawaslu Kota Palangka Raya.
“Jadi ini kebakaran nya saya kira hampir 90 persen dan semua barang baik itu dokumen, komputer semuanya hangus terbakar,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua Bawaslu Kalteng, Satriadi mengatakan, pihaknya belum melakukan inventaris, terkait hasil pengawasan karena sebagian besar file dokumen ada di google Drive.
“Terkait perpindahan kantor pihak Bawaslu Kota Palangka Raya ke Bawalsu Kalteng, tentu untuk ruangan sangat kurang,” ujarnya.
Baca Juga : Â 8 Nama Bakal Balon Anggota Bawaslu Kalteng Akan Hadapi Tes Kesehatan dan Wawancara
Bahkan untuk jajaran Bawaslu Kalteng saja, kantor yang ada masih kurang memadai, sehingga perpindahan tersebut hanya sementara.
“Semoga dari Pemerintah Kota Palangka Raya nanti bisa cepat menyediakan kantor untuk Bawaslu Kota Palangkaraya,” pungkasnya.[Red]
Discussion about this post