Kalteng Today – Kuala Pembuang, – Kalangan legislator Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan mendorong Pemerintah Kabupaten Seruyan untuk meningkatkan pengelolaan sektor pariwisata daerah.
Anggota DPRD Seruyan Muhtadin menilai, pengelolaan sektor pariwisata harus terus ditingkatkan, karena ini sangat penting sebagai upaya untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke berbagai destinasi yang ada.
“Pemerintah daerah harus merangkul warga sekitar, untuk bersama-sama berperan aktif dalam pengelolaan tempat wisata, karena kondisi masyarakat dan lingkungan sekitar juga turut andil dalam mendukung kepariwisataan,” tuturnya, Kamis (18/3/2021)
Muhtadin menyampaikan, sektor wisata budaya dan alam berkaitan erat dengan keadaan lingkungan sekitar diantaranya Danau Sembuluh, Danau Seluluk, dan situs budaya di Desa Bangkal dapat diperhatikan dan dikelola menjadi lebih baik.
Menurutnya peningkatan pengelolaan wisata diharapkan berdampak positif bagi masyarakat sekitar. Selain bagi lingkungan tetapi juga meningkatkan sektor perekonomian masyarakat setempat.
“Jika tempat wisata itu indah dilihat, tentunya menarik perhatian wisatawan lokal hingga luar untuk berkunjung, sehingga menambah pendapatan masyarakat setempat,” katanya.
Baca Juga : Antisipasi Karhutla Sejak Dini
Maka dari itu, ia mengajak pemerintah daerah bersama masyarakat untuk saling bergandengan tangan, dalam memajukan serta melakukan pengelolaan destinasi pariwisata secara optimal di Kabupaten Seruyan. [Red]
Discussion about this post