Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Dengan dilantiknya Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Gunung Mas (Gumas), Herson B Aden oleh Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Sugianto Sabran pada Senin (27/5) di halaman Kantor Gubernur Kalteng, disambut baik Mantan Bupati Gumas, Jaya S Monong.
Jaya S Monong yang didampingi Mantan Bupati Gumas, Efrensia LP Umbing menyampaikan selamat kepada Pj Bupati yang di lantik. Menurutnya, pembangunan yang menjadi skala prioritas daerah akan disampaikan pihaknya ke Pj Bupati Gumas pada serah terima jabatan yang akan dilaksanakan pada Selasa (28/5) besok.
“Kami akan sampaikan skala prioritas ke bapak Pj Bupati Gumas yakni di Serah Terima. Baik secara lisan maupun tulisan,” ungkapnya, Senin (27/5).
Baca Juga : Â Mutasi Jabatan, Wakapolres Gumas dan Kapolsek Tewah Berganti
Diterangkannya, skala prioritas pembangunan yang dimaksud yakni telah tertuang dalam visi dan misi pembangunan dan anggaran yang telah ditetapkan dengan pihak DPRD setempat.
“Terkait pembangunan prioritas tersebut, sebelumnya telah kami sepakati dengan pihak DPRD Gumas. Maka, itu menjadi modal bapak Pj Bupati nantinya dalam meneruskan dan memastikan pembangunan ini,” tuturnya.
Dirinya berharap, dengan modal jaringan Pj Bupati Gumas yang merupakan salah satu pejabat di tingkat provinsi, maka akan mempermudah pembangunan lintas Sektor nantinya.
Baca Juga :Â Jelang Akhir Jabatan, Kinerja Bupati Dan Wakil Bupati Gumas Dinilai Inspektorat
“Beliau (Herson B Aden) kan juga merupakan staf ahli gubernur, jadi kami yakin beliau mampu untuk memimpin Kabupaten Gumas. Maka dari itu kami sangat menyambut baik pelantikan ini,” tukasnya. [Red]
Discussion about this post