Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Pembangunan akses atau infrastruktur darat ke daerah pelosok menurut Anggota DPRD Kalteng, Henry M. Yoseph masih perlu di tingkatkan.
Ia menerangkan, sampai saat ini masih banyak daerah pelosok yang belum bahkan tidak memiliki akses darat memadai baik itu jalan dan jembatan, sehingga sangat penting untuk diperhatikan.
“Membangun akses darat ke pelosok harus benar-benar bisa menjadi fokus pemerintah di provinsi ini, sehingga kedepan tidak ada lagi yang terisolasi,” ujarnya, Senin (5/2/2024).
Henry menuturkan, keterisolasian wilayah akan dapat menimbulkan dampak buruk bagi masyarakat, sebab akan dapat membuat ketertinggalan dari segi pembangunan. Sehingga akan dirasa sulit berkembang.
Baca Juga :Â Infrastruktur, Kesehatan dan Pendidikan Jadi Prioritas RKPD 2025
“Baik itu pembangunan manusia, ekonomi, sosial, dan lain sebagainya akan tertinggal. Ini yang sebenarnya tidak kita harapkan, jadi pemerintah harus fokus,” tuturnya.
Ia menekankan, hal ini menimbulkan  rasa prihatin dengan kondisi wilayah yang masih banyak tertinggal di Kalteng ini khususnya di Dapil Kalteng IV meliputi DAS Barito terutama desa-desa.
“Sekian tahun Indonesia merdeka tapi masih ada wilayah tertinggal, harus ada sinergitas dalam memperhatikannya. Pembangunan harus fokus untuk setiap wilayah,” tandasnya. [Red]
Discussion about this post