Kaltengtoday.com, Cek Fakta – Beberapa waktu lalu beredar video di akun media sosial Tik Tok yang mempertanyakan “Benarkah Pangeran William masuk Islam?”
Hal ini dipicu oleh pemberitaan media Inggris dan beberapa akun seperti british_daily yang menyatakan bahwa calon raja Inggris tersebut telah memeluk agama Islam.
@british_daily Prince William is claimed to be a Muslim #princewilliam #royalfamily #british #uknews #muslim #royalnews ♬ original sound – 𝘽𝙧𝙞𝙩𝙞𝙨𝙝 𝙙𝙖𝙞𝙡𝙮 🇬🇧
Di dalam video yang beredar terlihat Pangeran William dan sang Istri Kate Middleton bersama dengan para pemuka agama Islam. Di dalam keterangan video tersebut tertulis “Pangeran William diklaim sebagai seorang Muslim”.
Selain itu Pangeran William dan sang istri juga terlihat mengunjungi masjid dan komunitas Muslim. Bahkan ada cuplikan Pangeran sedang melakukan video Zoom dengan sejumlah orang dan mengucapkan salam dalam bahasa Arab “Assalamualaikum”.
Baca Juga : [Hoax atau Fakta] Taylor Swift Terseret Kisruh Pilpres 2024, Ucapkan Terima Kasih untuk Prabowo di Akun X
Video yang beredar luas ini menimbulkan spesikulasi yang beredar, dan mendapat banyak perhatian warganet.
Selain video yang kemudian menjadi viral, sebelumnya memang secara terang-terangan Pangeran William memberi pernyataan tegas untuk menghentikan konflik antara Israel dan Hamas.
Benarkah Pangeran William sudah masuk Islam?
Cek Fakta.
Berdasarkan penelusuran tim Kaltengtoady.com, hingga artikel ini diterbitkan belum ada keterangan resmi maupun keterangan pers atau media Inggris yang membenarkan atau membantah rumor tersebut.
Selain itu tidak ada pihak Istana Buckingham yang memberikan pernyataan resmi terkait isu yang telah beredar luas di media sosial.
Baca Juga :[Hoax atau Fakta] Beredar Video Sejumlah Koper Berisi Uang untuk Pilkada 2024 di Kalimantan
Netizen yang memenuhi kolom komentar di unggahan video tersebut juga masih terpecah. Antara kemungkinan Pangeran memeluk Islam dan mengatakan bahwa itu hal yang tidak mungkin atau isu hoaks.
Bahkan ada yang melontarkan komentar bahwa jika Pangeran masuk Islam, maka ia akan kehilangan tahtanya sebagai Raja mengantikan King Charles.
Kesimpulan.
Belum ada informasi resmi dari pihak manapun. Info ini masih belum terverifikasi kebenarannya. Karena di telusuri dari berbagai situs berita, tidak ada yang membahas isu viral Pangeran William masuk Islam.[Red]
Discussion about this post