Kaltengtoday.com, Buntok – Suasana car free day (CFD) di kawasan Taman Iring Witu Buntok Kabupaten Barito Selatan, Minggu (4/9/2022) pagi, berbeda dari biasanya. Hal itu lantaran hadirnya Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dan rombongan.
Gubernur Sugianto Sabran yang didampingi Ketua TP-PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran mengikuti senam bersama masyarakat. Tampak pula Sekda Kalteng Nuryakin, Ketua DWP Kalteng Anitha Nuryakin, Pj. Bupati Barito Selatan Lisda Arriyana dan suami Aryawan, Staf Ahli Gubernur Suhaemi, seluruh Asisten Setda Provinsi Kalteng, dan para kepala perangkat daerah lingkup Pemprov Kalteng maupun Pemkab Barsel.
Baca juga :Â Pemprov Kalteng Dukung Kehadiran DPD APAVMI
Usai senam bersama, Sugianto meninjau pasar murah yang digelar di area Taman Iring Witu tersebut. Ia menyatakan bahwa pasar murah ini digelar dalam rangka mengatasi inflasi di Kalteng.
“Kami mengadakan operasi pasar murah dan pasar penyeimbang di 13 kabupaten dan 1 kota se-Kalteng,” beber Sugianto.
Sugianto berharap dengan adanya pasar murah dan pasar penyeimbang ini bisa membuat harga menjadi lebih stabil sehingga inflasi akan turun secara otomatis.
“Saya ingatkan kembali agar tetap menjaga protokol kesehatan karena COVID-19 belum berakhir meskipun sekarang sudah melandai. Jaga jarak, tetap pakai masker dan hindari kerumunan,” pungkasnya.
Baca juga :Â Edy Pratowo Paparkan Upaya Pemprov Kalteng Atasi Inflasi
Pada kesempatan itu, Pemprov Kalteng menyedia 1.000 paket bahan pokok murah yang berisi beras lima kilogram, minyak goreng satu liter dan gula satu kilogram seharga Rp45 ribu.
Pasar murah itu pun disambut antusias warga yang langsung menyerbu tempat penjualan. Dalam waktu singkat seribu paket bahan pokok itu pun ludes.[Red]
Discussion about this post