kaltengtoday.com, – Palangka Raya – Pelaksanaan Apel Kebangsaan yang digagas oleh Organisasi Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) yang melibatkan berbagai Organisasi Kemasyarakatan atau Ormas digelar dengan penuh hikmat.
Apel Kebangsaan tersebut menurut Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) GAMKI, Willem Wandik merupakan momentum yang baik untuk mendukung rencana pemerintah Republik Indonesia, karena tempat pelaksanaan yakni di Titik Nol Ibu Kota Negara Nusantara, Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) pada Tanggal 20 Mei.
Baca Juga :Â Teras Narang Berpesan Ini ke DPD GAMKI Kalteng
Dalam kesempatan tersebut Ormas Pemuda Lintas Agama juga membacakan Ikrar untuk mendukung pemindahan IKN Nusantara yang sedang dilakukan oleh pemerintahan Presiden Jokowi.
Ikrar Kebangsaan tersebut dibacakan oleh delapan organisasi yang terdiri dari GAMKI, Pemuda Muhammadiyah, Perhimpunan Pemuda Hindu Indonesia, Generasi Muda Konghucu, Generasi Muda Buddhis Indonesia, Generasi Muda Mathla’ul Anwar, Pemuda Katolik, Gerakan Pemuda Ansor.
“Jadi pelaksanaan kegiatan Apel Kebangsaan ini kami pilih bertepatan dengan momentun Hari Kebangkitan Nasional ke 114 Tahun dan Perayaan Puncak Dies Natalis GAMKI ke 60 Tahun,” kata Willem Wandik kepada awak media, Sabtu (21/5).
Willem Wandik Juga menegaskan, ke 8 Ormas tersebut berkomitmen untuk turut serta membangun Indonesia dan bermitra bersama pemerintah, sehingga pembangunan yang diimpikan para pejuang kebangsaan dapat tercapai.
Baca Juga :Â DPD GAMKI Kalteng Dilantik
“Karena kami ini merupakan mitra strategi dari pada pemerintah di seluruh wilayah nusantara. Maka sebab itu, kami berkolaborasi untuk menjaga dan merawat harmonisasi serta unity dalam kita berbangsa dan bernegara,” ungkap Willem yang juga merupakan Anggota DPR RI tersebut.
Selain berkolaborasi dengan 7 ormas lainnya, GAMKI juga melibatkan kepolisian dan TNI. Sehingga pelaksanaan kegiatan tersebut menjadi sangat sakral dan penuh dengan perenungan atas kebangsaan dimasa yang akan datang. [Red]
Discussion about this post