kaltengtoday.com, Buntok – Guna mendukung program pencegahan stunting, Anggota DPRD Barito Selatan (Barsel), Tri Wahyuni mengajak seluruh masyarakat di Bumi Batuah tersebut untuk gemar makan olahan ikan segar dan sayur-mayur.
Ajakan Politisi PDI-Perjuangan Barsel ini bertujuan agar seluruh keluarga di kabupaten bersemboyan Dahani Dahanai Tuntung Tulus ini, lebih menggemari memakan makanan olahan ikan segar dibandingkan makanan dari hasil olahan ikan asin atau kering.
Baca Juga : Pengetahuan tentang Gizi Rendah Jadi Salah Satu Penyebab Stunting
“Kita mau semua warga kita, mulai sekarang harus lebih menggemari (olahan) ikan segar ketimbang ikan kering atau asin,” ucap Tri Wahyuni, Jumat (25/11/2022).
Imbauan gemar makan olahan ikan segar ini, berawal dari keprihatinannya terhadap pola konsumsi kebanyakan warga Barsel, yang menurutnya lebih menggemari olahan ikan kering atau asin, mie instan serta ikan kemasan kaleng.
Padahal, wakil rakyat dapil III Barsel itu, dibandingkan ikan kering atau asin, mie instan dan olahan ikan kaleng, nutrisi yang dikandung ikan segar lebih banyak dan lebih aman untuk dikonsumsi oleh manusia.
Baca Juga : Pemkab Kotim Masih Berjuang Tekan Kasus Stunting
“Nutrisi yang terkandung di dalam ikan segar, tentu saja lebih banyak dan lebih aman untuk dikonsumsi. Selain untuk memotivasi masyarakat untuk lebih menggemari hidangan sehat, juga bermanfaat untuk mendukung program kerja pemerintah dalam upaya pencegahan stunting,” ungkapnya. [Red]
Discussion about this post