Kalteng Today – Palangka Raya, – DPRD Kota Palangka Raya kembali menerima kunjungan kerja dari wakil rakyat dari DPRD Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) yakni rombongan Komisi III DPRD Kabupaten Pulang Pisau itu dalam rangka sharing bersama terkait proses penganggaran dana hibah dan Bantuan Sosial (Bansos) tahun 2021, Kamis (21/1/2021).
Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Riduanto yang menerima kedatangan para wakil rakyat tetangga tersebut mengatakan, dimana dalam diskusi itu pun mereka saling berbagi informasi dan memberi masukkan.
Dalam diskusi itu, politisi PDI Perjuangan ini juga menyampaikan, jika belanja hibah dan Bansos dianggarkan dalam APBD sesuai dengan kemampuan keuangan daerah.
Baca juga : Hati-Hati ! Jalan Yos Sudarso Ke Arah Bundaran Besar Palangkaraya Ditutup 2 Bulan
Namun penganggarannya setelah memprioritaskan pemenuhan belanja urusan pemerintah wajib dan urusan pemerintah pilihan.
“Dalam diskusi, kami saling berbagi informasi dan masukan bagaimana agar penggunaan dana hibah serta bansos ini khususnya pada organisasi Pokmas bisa maksimal,” kata Riduanto. [Red]
Discussion about this post