Kaltengoday.com, Tamiang Layang – Meski secara umum, manajemen keuangan Pemerintah Kabupaten Barito Timur dinilai baik lewat perolehan kategori Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) selama 5 x berturut-turut, namun selalu mitra pemerintah daerah, DPRD Kabupaten Barito Timur,.meminta agar penyerapan anggaran untuk tahun 2023 nanti dapat lebih ditingkatkan.
Baca juga :Â DPRD Dukung Keinginan Bupati Kotim Raih 10x Penghargaan WTP
Hal tersebut, diungkapkan anggota DPRD Kab Bartim, H Ahmadi, Selasa (1/11/2022). Menurutnya, anggaran yang mampu terserap lebih banyak nanti, bukan saja merupakan penilaian kemampuan Pemkab menggunakan anggaran, namun juga tercukupinya beberapa kebutuhan pembangunan daerah.
“Dari Rapat Kerja Pembahasan Bersama DPRD Bartim dengan Pemkab yang lalu, dicapai kesepakatan struktur pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Bartim 2021. Di mana di situ dipaparkan, pendapatan Rp903.094.425.736.38, sedangkan realisasinya Rp962.031.902.771,10. Untuk belanja daerah; Rp1.041.625.545.101,63, dan realisasinya Rp920.567.700.398,83,” urai Ahmadi.
Baca juga :Â Predikat WTP Harus Dapat Kembali Diraih
Ia menilai, ini perlu ditingkatkan lagi, karena masih banyak sektor yang harus ditangani. Dan semuanya tentu memerlukan anggaran.
“Kita masih melihat beberapa infrastruktur penting seperti jalan, jembatan, bangunan sekolahan dan lain-lain yang memerlukan rehab. Tentu juga akan memakan biaya tak sedikit,” imbuh Ahmadi lagi. [Red]
Discussion about this post