kaltengtoday.com, – Buntok, – Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Hj Nyimas Artika menyambut baik kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 Tahun Anggaran 2022 yang diselenggarakan di Desa Danau Ganting, Kecamatan Dusun Selatan.
Kegiatan yang dilaksanakan selama 30 hari mulai 26 Juli hingga 24 Agustus 2022 mendatang tersebut diharapkan memberikan banyak manfaat bagi masyarakat setempat dan pembangunan yang lebih baik.
Baca juga :Â Seluruh Fraksi DPRD Barsel Menerima 4 Buah Ranperda
“Kita menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan ini. Dan kita berharap agar masyarakat dapat memanfaatkan hasil dari kegiatan TMMD ini,” ucap Nyimas Artika kepada Kalteng Today, Selasa (26/7/2022).
Ia mengatakan, kegiatan TMMD tersebut juga dinilai dapat membantu Pemerintah Daerah Barsel meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta mensukseskan pembangunan nasional di daerah yang bersifat fisik dan non fisik.
“Seperti kita dengarkan tadi sasaran fisik yakni pembukaan atau perbaikan jalan desa kemudian rehab rumah tidak layak huni, pembuatan atau pembangunan surau, serta pengecetan Pelabuhan Desa Danau Ganting. Ini sangat bermanfaat sekali,” katanya.
Baca juga :Â DPRD Barsel Minta Pemda Segera Melaksanakan Riksus Terhadap Hutang RSUD Buntok
Politisi dari partai Golkar Barsel itu juga berharap, kegiatan yang diselenggarakan setiap tahun ini dapat membawa atau memberikan manfaat bagi masyarakat serta kemajuan daerah itu sendiri.
“Intinya kita mendukung kegiatan bermanfaat ini, semoga dalam pelaksanaannya dapat berjalan lancar dan sesuai dengan apa yang diharapkan,” ungkap Nyimas mengakhiri. [Red]
Discussion about this post