kaltengtoday.com, – Pulang Pisau, – Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang membuka secara resmi Pasar Mitra Tani yang digelar di depan Stadion HM Sanusi Pulang Pisau Selasa (26/4/2022)
Bupati juga memberikan apresiasi dan menyampaikan ucapan terima kasih setinggi-tingginya kepada Menteri Pertanian Pak Prof. Syahrul Yasin Limpo, yang telah melaksanakan Pasar Mitra Tani di Pulang Pisau.
Baca juga :Â Bupati Pulang Pisau Ajak Wajib Pajak Lapor SPT Tahunan
” Masyarakat kami sangat senang sekali Pak Menteri, dan bisa membeli bahan pangan dengan harga yang jauh lebih murah. Terimakasih pak Dirjen Hortikultura dan Tim yang sudah bekerja keras mensukseskan acara ini, ” ucap Bupati Pudjirustaty Narang
Sementara Komandan Kodim (Dandim) 1011/Kuala Kapuas, Letkol Kav Ferdiansyah, juga mengapresiasi Kementan yang telah berhasil memulihkan ekonomi rakyat Pulang Pisau.
” Sesuai perintah Panglima TNI, Kasad, Pangdam XII/Tpr dan Danrem 102/Pjg, kami akan melakukan segala upaya untuk membantu kesulitan rakyat. Dalam kegiatan ini sudah ditekankan kepada jajaran untuk semaksimal mungkin membantu tim Kementan, khususnya pengamanan ketersediaan pangan,” tegas Dandim 1011 Kuala Kapuas.
Baca juga :Â Pemkab Pulang Pisau Gelar Forum Perangkat Daerah
Terpisah salah satu pengunjung Pasar Mitra Tani, Satimah mengaku sangat senang dengan program Kementan menjelang Hari Idul Fitri. Namun, ia menginginkan kegiatan seperti ini bisa dilaksanakan di setiap waktu, khususnya pada momen-momen hari keagamaan.
” Terimakasih Pak Mentan, saya ini masyarakat kecil pak, senang sekali dengan adanya Pasar Mitra Tani. Kalau bisa yang beginian itu dilakukan terus menerus pak, jadi kami bisa dapat harga murah, ” pungkasnya. [BS]
Discussion about this post