Kaltengtoday.com, Kuala Kurun – Pihak Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) sangat mengapresiasi sekali dengan dilaksanakannya kegiatan bakti kesehatan, dan bakti sosial (baksos) Akabri angkatan 1991, yang dilakukan Polres Gumas untuk masyarakat di wilayah setempat.
“Kami sangat apresiasi sekali apa yang dilakukan Polres Gumas, dengan menggelar bakti sosial dan bakti kesehatan, karena sangat membantu daripada ekonomi dan kesehatan masyarakat kita,” ucap Anggota DPRD Gumas Nomi Aprilia, Minggu (22/10).
Menurut dia, bakti sosial dan bakti kesehatan itu memberikan manfaat kepada masyarakat setempat, dan berharap kegiatan ini akan menjadi tradisi yang berlanjut dalam tahun-tahun mendatang dan dapat memberikan dampak positif yang lebih besar bagi Masyarakat.
Baca Juga : Baksos Donor Darah Peringati Hari Reformasi Bapak GKE Tahun 2023
“Perayaan Peringatan 32 Tahun Pengabdian AKBRI 91 ini mencerminkan semangat kebersamaan, pelayanan, dan kepedulian Polri kepada Masyarakat,” ujar Nomi.
Sehingga, sambung istri dari David ini menambahkan, kedepan diharapkan kegiatan serupa akan terus berlanjut untuk memperkuat hubungan positif antara kepolisian dan masyarakat dalam rangka menjaga keamanan dan kesejahteraan bersama.
Sementara itu, Kapolres Gumas AKBP Asep Bangbang Saputra melalui Wakanya Kompol Tri Wibowo menjelaskan kegiatan bakti sosial menjadi salah satu sorotan utama dalam perayaan tahun ini. Dengan begitu Polres Gumas menyalurkan bantuan berupa sembako ke masyarakat yang membutuhkan.
Baca Juga : Solidaritas Keberlangsungan Sekolah, Alumni SMADA Buntok Gelar Baksos dan Open Donasi
Lalu, sambung Tri, paket yang diberikan sebanyak 300 paket sembako dibagikan ke masyarakat yang membutuhkan, terutama kepada keluarga kurang mampu dan lansia, mudahan bantuan sembako ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi mereka.
“Kegiatan ini juga merupakan bentuk perayaan dari alumni AKBRI 91 yang telah mengabdi selama 32 tahun kepada Masyarakat,” imbuh dia. [Red]
Discussion about this post