Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Kenakalan remaja yang kini masih terjadi di Kalimantan Tengah (Kalteng), Ketua Komisi III DPRD Kalteng meminta eksekutif dapat memberikan sosialisasi yang masif tentang olahraga.
Selain menjauhkan anak – anak usia remaja dari dampak bahayanya minum – minuman keras, narkoba atau obat – obatan terlarang, balapan liar dan sebagainya. Dengan berolahraga menurutnya akan banyak hal positif yang didapat.
“Kenapa anak usia remaja kita banyak yang terjerumus ke hal negatif, itu karena mereka punya waktu banyak dan bingung mau ngapain. Kalau dia ikut olahraga, maka secara otomatis tidak ada waktunya untuk hal – hal yang dapat merusak dirinya,” kata Duwel kepada awak media, Jumat (15/10).
Politisi senior PDI Perjuangan Kalteng ini mengungkapkan, dirinya memahami di usia remaja atau anak – anak muda tentu memiliki kekuatan fisik yang tinggi dan apabila tidak tersalurkan, maka akan rentan jatuh ke jurang yang dapat merusak hidupnya.
Baca Juga : Â Dewan Inginkan Pembenahan Sektor Olahraga di Kalteng
“Maka dari itu, energi mereka yang lebih ini sebaiknya kita manfaatkan untuk kegiatan positif. Apabila dia suka berkelahi dijalan, sebaiknya kita arahkan dia ke olahraga Tinju, ataupun dia suka balapan liar, kita arahkan ke balapan yang resmi. Sehingga bakat mereka dapat tersalurkan dengan tujuan yang positif,” terangnya.
Selain kegiatan olahraga, penyaluran bakat usia remaja tersebut bukan hanya dibidang olahraga, namun dirinya juga menganjurkan kepada sektor organisasi. Sehingga anak dapat mengenal sosial yang baik.
Baca Juga : Â DPRD Barsel Apresiasi Disporabud Dalam Menggali Potensi Wisata
“Kita yang arahkan mereka sesuai dengan minat dan bakat mereka, walau tidak bisa kita paksakan, namun tetaplah buat mereka mengarah pada yang baik, seperti berorganisasi, untuk mengenal sosial yang membangun itu seperti apa,” tukasnya.[Red]
Discussion about this post