kaltengtoday.com, Kasongan – Anggota DPRD Katingan, Budy Hermanto mengingatkan Dinas Pendidikan setempat agar dapat merelokasi gedung SDN 1 Talingke di Kecamatan Tasik Payawan. Apalagi, sekolah ini berada tidak jauh dengan bantaran sungai Katingan.
“Letak sekolah ini sangat rentan direndam banjir. Karena bangunannya hanya sekitar tujuh meter dari pinggir sungai,” ungkapnya, Rabu (31/8/2022).
Menurutnya, terjadi erosi, maka jarak sekolah dengan sungai menjadi semakin dekat. Hal itu dikhawatirkan akan membuat sekolah sering direndam banjir dan berbahaya bagi siswa jika ada yang bermain air.
“Usulan dan masukan ini sudah sering disampaikan kepada dinas terkait dari tahun 2019. Tetapi, hingga sekarang masih belum ditanggapi,” ujarnya.
Baca Juga : Â Ketua DPRD Katingan Minta Upayakan Tindak Lanjut Temuan BPK
Bahkan, putra asli Talingke tersebut sudah melakukan reses sebanyak tiga kali. Namun, masih belum direalisasikan oleh pemerintah kabupaten setempat. “Pihak sekolah mencemaskan dan takut terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Persoalan itu wajib ditindaklanjuti dan direalisasikan,” harapnya.
Politisi Partai Gerindra ini menghendaki agar relokasi sekolah ini bisa dilakukan ke tempat yang tinggi dan lebih aman. Sebab, siswa yang ada disekolah ini sekitar 80 orang.
” Semoga bisa direalisasikan secepatnya dan didengar oleh pemerintah daerah,” tandasnya.[Red]
Discussion about this post