Kalteng Today – Entertainment, – Siapa musisi Indonesia favorit kamu? Indonesia ternyata punya banyak sekali musisi hebat dengan kualitas musikalitasnya tidak hanya diakui di dalam negeri bahkan dilirik oleh negara luar.
Gak heran, ketika banyak musisi yang juga terkenal ke mancanegara. Bukan cuma manggung atau konser di luar negeri, ternyata banyak lagu buatan musisi tanah air dijadikan soundtrack film atau series asing lho.
Penasaran gak siapa saja musisi yang lagunya dijadikan soundtrack film luar negeri? Berikut ini daftarnya!
/Rip – “Dunia Menangis” (Spiderman, 2002)
Kalau kalian pecinta Spiderman sejak era Tobey Maguire pasti tahu banget kalau salah satu lagu yang masuk dalam album kompilasi soundtrack Spiderman adalah berasal dari musisi tanah air.
“Dunia Menangis” milik band tanah air /Rip ternyata mengisi soundtrack film Spiderman (2002). Andi dan kawan-kawan patut berbangga dengan pencapaian musikalitas mekera.
Musiknya yang keren berhasil didendangkan di film manusia laba-laba yang populer di dunia ini.
Edane – “Cry Out” (Spiderman-2, 2004)
Selain /Rip, salah satu band tanah air yang juga mengisi soundtrack dalam film Spiderman adalah Edane.
Yup, Band tersebut adalah Edane dengan lagunya “Cry Out” yang ada dalam film sekuelnya, Spiderman-2 (2004).
Bahkan lagu yang mungkin tidak terlalu terkenal di Indonesia berhasil dilirik dan tembus menjadi salah satu soundtrack yang dimainkan dalam film dunia, Spiderman-2.
Anggun C Sasmi – “Saviour” (Transporter 2, 2005)
Nama penyanyi Anggun C Sasmi memang bukan hanya terkenal di tanah air. Setelah pindah kewarganegaraan ke Perancis, namanya semakin dikenal di mancaegara sebagai vokalis berbakat yang memiliki musikalitas tinggi.
Bahkan ia menjadi artis asal Indonesia pertama yang berhasil sukses masuk ke tangga lagu Eropa dan Amerika.
Gak heran kalau produser film Transporter meminta Anggun untuk mengisi soundtrack film mereka yang kedua dengan lagu Anggun lewat lagu Saviour, ada versi Perancis dan Indonesianya juga lho. Cari aja “Cesse Lau Pluie” atau “Mantra”
Raisa – “Mimpi Harapan Hati” (Cinderella, 2015)
Penyanyi kesayangan semua warga negara Indonesia ini juga diidoalkan oleh para pemilik industri perfilman asing lho.
Suaranya yang merdu, lembut, dan berkarakter Raisa berhasil muncul dalam film live action Cinderella (2015) lewat lagu yang berjudul “Mimpi Harapan Hati”.
Lagu ini adalah daur ulang dari lagu aslinya yang berjudul “A Dream is a wish Your Heart Makes” yang merupakan lagu klasik tahun 50an yang juga jadi soundtrack Cinderella versi animasi yang dinyanyikan Ilene Woods.
Nidji – “Shadow” & “Heaven” (Heroes 2006)
Kalau kalian fans berat serial Heroes yang tayang dari tahun 2006 hingga 2010, pasti bakal ‘ngeh kalau dalam dua season Heroes ada lagu-lagu Nidji yang jadi soundtracknya.
Yup, gak cuma sekali Nidzji didapuk sebagai musisi yang mengisi soundtrack series tersebut dalam dua session, lagu ‘Heaven’ di season 2 dan lagu ‘Shadow’ dijadikan soundtrack di series Heroes season 3.
Kedua lagu Nidji ini memang berbasaha Inggris, jadi tidak sulit untuk memasukannya jadi pelengkap keseluruhan cerita.
Payung Teduh – “Sebuah Lagu” (Wreck-it-Ralph 2)
Siapa di sini yang suka kisah persahabatan Ralph dan Vanellope dalam animasi Wreck-it-Ralph?
Ternyata dalam end-credit title film ini lagu yang diputar adalah “Sebuah Lagu” milik Payung Teduh lho. Pantesan teduh banget.
Soundtrack “Sebuah Lagu” ini khusus dibuat untuk film animasi Wreck-It-Ralph 2 yang tayang di Indonesia dan Malaysia. Keren yaa
Padi – “Sahabat Selamanya” (Upin Ipin)
Anak-anak Indonesia dan negeri jiran pasti semua hafal banget nih dengan lirik lagu Sahabat Selamanya, Padi.
Lagu ini memang dibuat oleh Piyu dan kawan-kawan untuk mengisi soundtrack serial animasi terpopuler asal Malaysia, Upin dan Ipin.
Baca Juga : Cerita di balik Pembuatan Luca, Film Animasi Disney Pixar yang Akan Tayang Juni 2021
Ada yang tahu liriknya gakk?
Itulah sederet musisi tanah air yang karyanya bahkan masuk dalam dunia perfilman atau series mancanagera. Makin bangga dengan kualitas musik para yang Indonesia punya.[Red]
Discussion about this post