Kalteng Today – Palangka Raya, – Gubernur Kalteng Sugianto Sabran mengingatkan peran Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) sebagai penunjang pembangunan ekonomi Kalteng.
Hal ini dikatakan Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Nurul Edy saat membuka acara kegiatan Temu Teknis Penyuluh Pertanian dan Rembug Paripurna KTNA tingkat Provinsi Kalimantan Tengah, bertempat di Hotel Luwansa, Rabu (17/6/2021).
Dalam era pembangunan yang semakin kompleks dan kompetitif ini, petani atau nelayan dihadapkan pada tantangan yang semakin besar, baik dalam aspek penanganan maupun pemasarannya, ujarnya, dalam keterangan tertulis Biro Adpim Setda Pemprov Kalteng , Rabu (17/6/2021)..
Dan KTNA mempunya peran yang penting dalam hal penyampaian informasi, percepatan inovasi teknologi serta pendampingan berbagai program pemerintah di tingkat lapangan. Oleh karena itu, organisasi KTNA diharapkan dapat menjadi sarana konsolidasi bagi para petani, tempat berkomunikasi untuk mempromosikan hasil-hasil pertanian di wilayah masing-masing.
Pertanian merupakan salah satu penunjang perekonomian nasional. Oleh karena itu, pembangunan pertanian masih menjadi prioritas pembangunan. Provinsi Kalimantan Tengah menetapkan pertanian menjadi salah satu sektor unggulan dalam pembangunan ekonomi. Dalam kurun waktu 2 tahun ini, pemerintah pusat dan pemerintah Kalimantan Tengah menjalankan kegiatan food estate yang merupakan komitmen nasional yang menetapkan Kalimantan Tengah sebagai penyangga pangan nasional.
Baca Juga : Wagub Kalteng Hadiri Pembukaan Rapat Pengawasan Umum Penyelenggaraan Pemprov Kalteng
Dalam sambutanya, Gubernur memberikan apresiasi kepada petugas-petugas lapangan yang tidak mengenal lelah dalam melakukan pendampingan berbagai program pembangunan pertanian dan mengajak semua pengurus KTNA Provinsi Kalimantan Tengah saling bersinergi dengan penyuluh swadaya untuk turut serta dalam pendampingan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) menuju arah Kelembagaan Ekonomi Petani (KEP) agar dapat memberikan masukan atas permasalahan yang ada di lapangan.
Di bagian akhir sambutannya, Gubernur mengucapkan terimakasih kepada pengurus KTNA yang akan mengakhiri masa bakti dan memberikan selamat untuk pelaksanaan Rembug Paripurna yang akan memilih kepengurusan berikutnya dan menetapkan program kerja KTNA.[Red]
Discussion about this post