Kaltengtoday.com, Pulang Pisau – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulang Pisau (Pulpis) melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat menggelar Apel Siaga Bencana Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) tahun 2024 di lapangan SMPN Jabiren Kecamatan Jabiren Raya, Rabu (19/6/2024).
Kegiatan Apel tersebut di pimpin langsung oleh Pj Bupati Pulang Pisau Hj. Nunu Andriani, juga dihadiri oleh Pj. Walikota Kota Palangka Rara Hera Nugrahayu, Kapolres Pulabg Pisau AKBP Mada Ramadita, Kepala OPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau, juga Kota Palangka Raya, personil TNI/Polri, Camat beserta Perangkat Desa Kecamatan Jabiren Raya serta undangan lainnya.
Pj Bupati Pulang Pisau Hj Nunu mengatakan dalam sambutannya pada tahun 2024 di ketahui bersama bahwa BMKG Regional Kalimantan Tengah telah merilis pada hari Kamis tanggal 18 April 2024, dengan prediksi iklim di Kalimantan Tengah dan khusus Kabupaten Pulang Pisau telah memasuki musim pancaroba, dengan cuaca perubahan dari musim hujan ke musim kemarau dan prediksi akan terjadi kemarau/kering di bulan Juli Agustus puncak bulan September tahun 2024.
Baca Juga : Antisipasi Karhutla, BPBD Katingan Turunkan Sejumlah Armada
“Oleh sebab itu pada hari ini kita melaksanakan apel siaga dan gelar peralatan sebagai bentuk upaya mitigasi serta kesiapsiagaan guna menghadapi bencana karhutla di wilayah Kabupaten Pulang Pisau,” ucapnya.
Hj Nunu Andriani juga menambahkan dengan adanya kegiatan gladi juga simulasi Apel Siaga Bencana Karhutla Kabupaten Pulang Pisau agar kiranya dapat mempersiapkan, juga membangun kolaborasi antar pihak terkait juga masyarakat dalam mencegah terjadinya Karhutla di Wilayah Kabupaten Pulang Pisau.
“Dengan adanya kegiatan ini dapat kita gladikan dan simulasikan guna mempersiapkan personil, sarana dan prasarana, menyatukan standar operasional prosedur dalam rencana kontijensi, membangun kolaborasi dengan memberdayakan kepada semua multisektor agar dapat mencegah terjadi bencana karhutla dan bermanfaat bagi masyarakat,” tambahnya.
Sementara itu Kalaksa BPBD Pulang Pisau Osa Maliki mengatakan pihaknya selalu siap siaga baik dari kesiapan personil juga peralatan, serta selalu melaksanakan koordinasi dengan BPBD Provinsi Kalimantan Tengah guna mengantisipasi bencana Karhutla di wilayah Kabupaten Pulang Pisau.
Baca Juga : Pemko Susun Peta Rawan Karhutla
Osa mengaku, jika pihaknya sudah melaksanakan Rapat Koordinasi di Provinsi yang mana seluruh Kalaksa Kabupaten/Kota Kalimantan Tengah dikumpulkan guna mengantisipasi Karhutla di daerah masing-masing, terutama mensosialisasikan kepada masyarakat juga penyebaran informasi melalui media cetak, radio daerah, melalui spanduk dan baliho.
” Kita juga melakukan kesepakatan bersama antar Pemerintah Kota Palangka Raya dengan Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau tentang kerja sama pembangunan antar daerah terkait dengan penanggulangan bencana secara terintegrasi khususnya dalam penanganan bencana Karhutla, ” pungkasnya [Red]
Discussion about this post