Kaltengtoday.com, Kapuas – Penjabat Bupati Kapuas Erlin Hardi,ST., membuka secara resmi gebyar TP PKK Kecamatan Mantangai sebagai salah satu pergerakan ekonomi kerakyatan dari desa ke kota.
Kegiatan yang berlangsung di halaman kantor Kecamatan Mantangai dihadiri Pj Bupati Erlin Hardi,ST., didampingi Pj Ketua TP PKK Kabupaten Kapuas Ny.Agustina Erlin Hardi,S.Pd., sejumlah Kepala Dinas di Lingkup Pemkab Kapuas,Camat Mantangai Yub Deri,Ketua TP PKK Kecamatan Mantangai,Kapolsek Mantangai, Dandramil dan Kepala Desa serta Ketua TP PKK desa dan pengurus TP PKK Kabupaten Kapuas.
Baca Juga : Â Pj Bupati dan Ketua TP PKK Barito Utara Hadiri FBIM 2024 di Palangka Raya
Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi mengatakan,kegiatan Gebyar TP PKK jangan hanya sebagai kegiatan seremonial saja,tetapi menjadi ajang meningkatkan kreativitas dengan menciptakan khas kasana yang menjadi produk andalan desa.
“Saya inginkan melalui gebyar PKK dapat meningkatkan ekonomi kerakyatan melalui produk khasan makan lokal yang sehat dan higienis,” ucap Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi, Selasa, (4/6/2024).
Disampaikan bahwa, pertumbuhan ekonomi harus dimulai dari desa hingga ke kota. Maka itu pemerintah Kabupaten Kapuas terus berupaya memulai pembangunan dari desa kota.Tentu infrastruktur terus dipacu untuk membuka akses keterisolasian antar desa, kecamatan hingga ke ibu kota Kabupaten.
“Saya inginkan UMKM terus berkembang menjadi kekuatan ekonomi kerakyatan di Kabupaten Kapuas,”ungkapnya.
Anak bungsu dari 6 bersaudara itu,berharap kegiatan gebyar TP PKK di agendakan setia tahun untuk memunculkan bakat dan kreatif dari PKK di desa dan kecamatan.Dimana PPK di desa juga merupakan ujung tombak untuk menurunkan angka stunting di Kabupaten Kapuas dengan menjalankan 10 program PKK.
Baca Juga : Â Pj TP PKK Kabupaten Kapuas Agustina Erlin Hardi,Bagikan Paket Sembako
“Saya sangat berharap bakat dan minat untuk menciptakan produk produk lokal makanan yang sehat dan higenis sehingga menjadi produk andalan dan bersama sama membangun Kabupaten Kapuas yang sejahtera tangguh dan mandiri,” pungkasnya.
Gebyar TP PKK tahun 2024 melibatkan 38 Desa di Kecamatan Mantangai dengan berbagai kegiatan lomba diantaranya Parade,paduan suara dan bazar dengan menampilkan produk produk lokal yang menjadi andalan di desa yang nanti memperkuat ekonomi kerakyatan di Kabupaten Kapuas. [Red]
Discussion about this post