Kaltengtoday.com, Kuala Kurun – Kehadiran Pemkab Gunung Mas untuk meramaikan Kalteng Expo 2024 yang bertempat di Temanggung Tilung, Kota Palangka Raya ini. Oleh karena itu, Pihak Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat mengharapkan Pemda dengan adanya gelaran ini, supaya daerah bisa memperkenalkan produk unggulan.
“Kita sangat bersyukur sekali dengan adanya kegiatan Kalteng Expo ini, agar pemerintah daerah bisa memperkenalkan produk unggulan yang ada, supaya masyarakat mengetahui apa saja produk yang dihasilkan oleh daerah kita,” ucap Anggota DPRD Gunung Mas H Rahmansyah, Selasa (14/5/2024).
Baca Juga :Â Anyaman sampai Batik asal Barsel Dipromosikan pada Kalteng Expo 2024
Menurut dia, barang yang dipajang memang ada stok misalnya, dapat dicontohkan seperti kain batik, tempat barang dan lain-lain. Sehingga, masyarakat dengan mudah mengetahui apa saja produk unggulan. Apalagi, ujarnya, dengan adanya contoh investasi yang sangat menjanjikan.
“Contoh investasi yang perlu dipaparkan misalnya daerah kita yang memiliki tempat yang paling bagus, seperti batu Suli dan sebagainya untuk dikunjungi dan dilakukan investasi,” ujarnya.
Baca Juga :Â Kalteng Expo Tahun 2023 Berakhir
Kemudian sambung Rahman, tampilkan keberadaan dan keberhasilan pemerintah daerah dalam lima tahun terakhir, seperti tempat objek wisata, dan budaya yang ada. Sehingga pengunjung memiliki ketertarikan terhadap potensi yang dimiliki oleh Kabupaten Gunung Mas.
“Boleh juga tampilkan daerah yang memiliki tempat wisata tersendiri, agar ditonjolkan ke publik, sehingga melibatkan semua unsur dari OPD yang ada untuk dipamerkan ke masyarakat luas,” imbuhan dia. [Red]
Discussion about this post