Kaltengtoday.com, Pulang Pisau – Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau menggelar peringatan Nuzulul Quran 1445 Hijriah/2024 Masehi.
Kegiatan dihadiri Penjabat (Pj) Bupati Pulang Pisau Hj Nunu Andriani dan Wagub Kalteng H Edy Pratowo, Forkopimda, kepala OPD dan undangan lainnya di rumah jabatan (Rumjab) Bupati setempat, Minggu (31/3/2024) malam.
Baca Juga : Safari Ramadan Pj Bupati Bertemu Warga Desa Mambulau Pinta Perbaikan Jembatan
Penjabat (Pj) Bupati Pulang Pisau Hj Nunu Andriani mengatakan bahwa Nuzulul Quran merupakan peristiwa penting bagi umat Islam di seluruh dunia, di mana pada 17 Ramadan telah diturunkan Al Quran kepada Nabi Muhammad SAW. Meski pelaksanaannya di malam 21 Ramadan tidak di malam 17 Ramadan, namun tidak mengurangi keberkahan dari momentum Nuzulul Quran.
Pj Bupati berpesan, disisa akhir-akhir Ramadan ini mari bersama meningkatkan ibadah, perbanyak salawat, jalin silaturahmi, pererat ukhuwah islamiah, dan selalu jaga toleransi antar umat beragama.
“Semoga dengan berkah Ramadan, daerah kita selalu damai, tentram dalam lindungan Allah SWT,” kata Hj Nunu Andriani[Red]
Discussion about this post