Kaltengtoday.com, Kapuas – Sebanyak 2.149 pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (P3K),yang di buka pendaftaran oleh BKPSDM Kabupaten Kapuas,untuk formasi,guru,tenaga kesehatan dan teknis lainya.
Kepala BKPSDM Komari mengatakan, Pemerintah Kabupaten Kapuas membuka pendaftaran P3K untuk formasi tenaga pendidik,kesehatan dan tenaga teknis lainnya.Berdasarkan surat nomor:800.1.2.1/92/P31/BKPSDM 2023.Tentang pelaksanaan seleksi pengangkatan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja di lingkungan pemerintah kabupaten Kapuas tahun anggaran 2023.
Baca Juga : Puluhan Tenaga Pendidik Diberikan SK Pengangkatan Sebagai P3K
“Tahun anggaran 2023 ini,kami membuka formasi 2.149 untuk P3K baik guru,kesehatan dan tenaga teknis lainnya,”ucapnya,
Dirincikan Komari,untuk formasi guru sebanyak 1.790 orang sedangkan tenaga kesehatan 310 orang dan tenaga teknis 49 orang. Pendaftaran mulai dibuka hari ini tanggal 20 September hingga 9 Oktober 2023.Nantinya dilakukan test secara tertulis dilakukan secara bertahap dan peserta bisa mendaftar secara online maupun mengantar berkas langsung ke kantor BKPSDM Jalan Pemuda,waktu jam kerja.
Baca Juga : 2024, Pemkab Usulkan P3K 1.500 Formasi
“Untuk syrat bisa di download di website Dinas BKPSDM,”ungkapnya.
Berdasarkan surat keputusan menteri PAN-RB nomor 386 tahun 2023 tanggal 20 Juli 2023 tentang kebutuhan pegawai aparatur sipil negara di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas.
“Memberikan kesempatan kepada warga negara yang memenuhi syarat untuk mengikuti seleksi pengangkatan P3K di lingkup Pemkab Kapuas,”pungkasnya. [Red]
Discussion about this post