kaltengtoday.com, Kuala Pembuang – Sekretaris Daerah Kabupaten Seruyan, Djainuddin Noor mewakili Bupati Seruyan Yulhaidir, membuka kegiatan Kemah Pemuda dan Pelajar yang diselenggarakan DPD KNPI Seruyan.
Pelaksanaan Kemah Pemuda dan Pelajar bertempat di kawasan Pantai Sungai Bakau, Desa Sungai Bakau, Kecamatan Seruyan Hilir Timur, berlangsung sejak Sabtu, 27 -28 Mei 2023.
Baca Juga :Nuryakin Tekankan ke Generasi Muda Untuk Menjadikan Pancasila Sebagai Ideologi dan Landasan Bangsa.
“Atas nama Pemerintah kabupaten Seruyan, kami mengapresiasi pelaksanaan kemah pemuda dan pelajar ini, “ kata Sekda dalam sambutannya.
Menurutnya, kegiatan yang diselenggarakan DPD KNPI Seruyan itu, akan memberikan efek positif terhadap kalangan pemuda dan pelajar yang mengikuti kegiatan.
Lantaran penyelenggaraan kegiatan, akan menjadi ajang silaturahmi dan dapat mempersatukan para pemuda dan pelajar sebagai generasi penerus bangsa.
Baca Juga :Â Teras Narang : Kita Gelorakan Kembali Semangat Ber-Pancasila
“Kami berharap kegiatan kemah ini akan menjadi agenda tahunan DPD KNPI Seruyan, karena kegiatan memberikan semangat, wawasan dan pengetahuan kepada para pelajar dan pemuda, “ tandasnya.
Dalam kegiatan pembukaan turut, dihadiri unsur Forkopimda Kabupaten Seruyan dan perangkat daerah dilingkungan Pemerintah Kabupaten Seruyan. [Red]
Discussion about this post