kaltengtoday.com, Sampit – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kotim terus meningkatkan penertiban knalpot bising (brong) selama hampir dua bulan belakangan ini, apalagi saat Bulan Ramadan kali ini. Terbukti knalpot brong sering digunakan anak di bawah umur melakukan aksi balap liar di Kota Sampit.
Kapolres Kotim AKBP Sarpani melalui Kasat Lantas AKP Azmy Halim Permana mengatakan, peningkatan efektivitas penertiban knalpot brong ini tidak lain dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap dampak dari pengunaan knalpot brong tersebut. katanya, Senin 3 April 2023.
Diungkapnya, penertiban kendaraan roda dua yang menggunakan knalpot brong ini sesuai pasal 285 ayat 1 junto 103 ayat 3 Undang-Undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ).
Baca Juga : Komunitas Motor Palangka Raya Apresiasi Polisi Razia Knalpot Brong Dan Balap Liar
“Barang siapa yang mengendarai kendaraan bermotor yang tidak standar atau tidak layak jalan yang meliputi penggunaan spion, lampu dan termasuk knalpot tidak standar akan ditindak, sanksi pidana kurungan paling lama 1 bulan atau denda paling banyak Rp 250 ribu,”tegasnya.
Kendati demikian, pihaknya akan berkoordinasi kembali untuk melakukan razia knalpot brong dibeberapa tempat yang diduga sering untuk berkumpul kendaraan berknalpot brong. Razia sendiri digelar atas banyaknya aduan masyarakat yang merasa tidak nyaman dengan maraknya kendaraan roda dua yang menggunakan knalpot brong.
“Karena knalpot brong ini mengganggu konsentrasi pengendara lain, karena suara yang bising, bahkan knalpot ini juga mengganggu orang yang punya penyakit jantung,”ucapnya.
Baca Juga : Ganggu Kenyamanan Warga, Polresta Palangka Raya Tegur Pengendara Bermotor Pengguna Knalpot Brong
“Kami mengimbau kepada masyarakat, khususnya anak-anak muda selalu mematuhi peraturan lalu lintas, dan tidak mengganti knalpot kendaraannya dengan knalpot brong,”tegasnya.
Dengan kedisiplinan warga dalam berlalu lintas akan tercipta Kamseltibcarlantas yang aman dan kondusif di Kotim ini ke depannya. Apalagi saat ini kita masih dalam suasana bulan Ramadan. tutupnya. [Red]
Discussion about this post