Kaltengtoday.com, Kasongan – Wakil Bupati Katingan Sunardi N Litang mengungkapkan, kesehatan nasional berdampak untuk penguatan pola hidup untuk masyarakat. Jika dilakukan dengan berkesinambungan, maka indeks pembangunan kesehatan di Katingan juga bakal membaik.
Baca juga :Â Sekda Ajak Warga Biasakan Pola Hidup Sehat Sambut Momen Hari Gizi Nasional
“Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional, Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan juga telah melakukan pola hidup sehat. Seperti melakukan sejumlah kegiatan yang berdampak positif untuk masyarakat,” ungkapnya, Minggu (20/11/2022).
Ia menyebutkan, instansi teknis tersebut telah menyelenggarakan senam dan jalan sehat dan mengundang seluruh instansi Pemerintahan Kabupaten Katingan yang berlokasi di halaman Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan.
“Momentum ini menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk berperilaku hidup sehat dan menjaga ketahanan serta imunitas diri. Semoga program kesehatan tersebut bisa dilakukan terus-menerus di masa mendatang,” jelasnya.
Baca juga :Â Masyarakat Diminta Menerapkan Pola Hidup Sehat dengan 3M
Ia menyebutkan, program kesehatan ini termasuk ke dalam visi dan misi pemerintah kabupaten dalam menuju Katingan sehat dan bermartabat. “Sejumlah program yang berdampak itu bisa dimulai dari lingkungan keluarga maupun di lingkungan kerja, seperti olahraga santai, senam jantung sehat dan melakukan pemeriksaan kesehatan secara berkelanjutan,” sebutnya.
Dengan demikian, pemerintah berkehendak dalam memajukan daerah, terutama dalam prinsip Katingan bangkit dan menjadi daerah yang sehat. [Red]
Discussion about this post