kaltengtoday.com,- Palangka Raya – Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin memastikan jika pelaksanaan proyek infrastruktur, baik perbaikan maupun pembangunan jalan dan drainase di Kota Cantik, berjalan dengan lancar.
“Iya, saya kemarin ada meninjau secara langsung beberapa titik lokasi proyek peningkatan jalan di Kota Palangka Raya yang sedang dalam tahap pengerjaan. Saya ingin memastikan secara langsung bahwa proyek itu berjalan dengan lancar,” katanya, Rabu (2/2/2022).
Dijelaskannya, dengan memastikan secara langsung pelaksanaan proyek infrastruktur tersebut, dirinya ingin pembangunan yang berada dari uang masyarakat, dapat benar-benar berjalan dengan baik. Sehingga pembangunan yang dilaksanakan dapat dinikmati dan dimanfaatkan oleh masyarakat.
“Ini kam semuanya dari masyarakat untuk masyarakat. Makanya kita ingin pembangunan ini berjalan sesuai dengan yang telah direncanakan. Jangan sampai ada pembangunan yang dalam pelaksanaannya ternyata tidak sesuai,” ucapnya.
Bahkan, lanjut Fairid, adanya proyek infrastruktur tersebut juga merupakan upaya pemerintah dalam mendukung peningkatan ekonomi masyarakat.
Baca juga : Pemko Palangka Raya Perketat Prokes Cegah Masuknya Omicron
Dengan tersedianya fasilitas infrastruktur yang memadai, diyakini dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, salah satunya dalam mendorong perekonomian masyarakat.
Baca juga : Pemko Palangka Raya Diminta Tingkatan Penyisiran Antisipasi Serangan Kera Liar
“Karena ini tentunya akan bermanfaat serta mempermudah masyarakat dalam proses jual beli dan mobilitas transportasi,” pungkasnya.[Red]
Discussion about this post